SonoraBangka.id - Pentol atau cilok salah satu jajanan kaki lima yang banyak penikmatnya, cocok dimakan saat hangat dengan kuah. Kamu bisa membuat pentol cilok kuah kaldu dibuat dengan bahan bawang putih goreng, daun bawang, tepung kanji, tepung terigu, air hangat, dan garam.
Sementara bahan kuah terbuat dari ceker, bawang putih, minyak wijen, daun bawang, gula, garam, merica, dan bawang goreng. Simak resep pentol cilok kuah kaldu dengan ceker, dikutip dari buku "Sedep Marem Masakan Cita Rasa Ndeso 110 Resep Hits di Instagram" (2019) karya Dian Ayu Puspitasari terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Resep pentol cilok kuah kaldu ceker
Bahan:
3 siung bawang putih goreng, haluskan
2 buah daun bawang, iris
4 sdm tepung kanji
6 sdm tepung terigu
11 sdm air hangat, atau secukupnya
Garam, secukupnya