Ilustrasi uji emisi motor di bengkel Honda AHASS(KOMPAS.com/DIO DANANJAYA)
Ilustrasi uji emisi motor di bengkel Honda AHASS(KOMPAS.com/DIO DANANJAYA) ( KOMPAS.COM)

Mitos atau Fakta, Ganti Oli Mesin Bikin Motor Untuk Lolos Uji Emisi?

10 Oktober 2023 18:14 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Menyusul pemberlakuan tilang uji emisi Jakarta pada November 2023, masyarakat diimbau untuk mulai membenahi kendaraannya masing-masing.

Pembenahan yang dimaksud berupa melakukan uji emisi mandiri di bengkel-bengkel rujukan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan mendapatkan sertifikat hijau, bukti lolos pengujian.

Perlu diketahui, ada satu miskonsepsi terkait tata cara lolos uji emisi, yakni anggapan jika motor bisa lolos uji cukup dengan mengganti oli mesin saja, benarkah demikian?

Anggapan ini dibantah oleh Anto Hananto, Kepala Bengkel AHASS 88 Tangerang yang juga melakukan pengujian emisi.

Menurutnya sekedar mengganti oli mesin saja tidak cukup, ada beberapa faktor lain yang harus diperhatikan.

“Kalau emisi itu kaitannya sama kompresi mesin dan kondisi ruang bakar. Pakai oli bagus memang betul, tapi enggak tau-tau bikin lolos uji emisi,” ucapnya kepada Kompas.com di Tangerang, Senin (9/10/2023).

Anto menjelaskan, pengecekan utama saat uji emisi adalah di sektor pembakaran dan gas buang kendaraan. Bila dua poin ini aman, kendaraan dipastikan lolos uji.

“Jadi penanganannya itu dengan cara dibersihkan (mesin), kemudian tune up, kemudian cek busi dan jenis bahan bakarnya juga,” ujar Anto.

Jika membahas soal kaitan emisi dengan oli, Anto mengatakan jika motor yang rutin diganti olinya per-2.000 kilometer, kemungkinan besar memiliki mesin bersih dan kompresinya baik.

“Makanya motor-motor yang gagal (tidak lulus uji emisi) itu biasanya yang jorok, ganti olinya enggak rutin,” ucap dia.

Melalui penjelasan ini, bisa disimpulkan jika sekedar mengganti oli mesin saja tidak menjamin kendaraan akan lulus uji emisi.

Tapi di sisi lain, motor yang selalu dirawat dan rutin menerima penggantian oli setiap 2.000 kilometer sesuai anjuran pabrik, kemungkinan besar bisa lulus uji emisi, walaupun tidak melakukan servis terlalu banyak.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mitos atau Fakta, Ganti Oli Mesin Bikin Motor Lolos Uji Emisi?", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2023/10/10/091200415/mitos-atau-fakta-ganti-oli-mesin-bikin-motor-lolos-uji-emisi-.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm