Ilustrasi perempuan Aquarius. Ada perbedaan Aquarius Januari dan Februari yang dapat dikenali di beberapa orang.(UNSPLASH/RAYCHAN)
Ilustrasi perempuan Aquarius. Ada perbedaan Aquarius Januari dan Februari yang dapat dikenali di beberapa orang.(UNSPLASH/RAYCHAN) ( KOMPAS.COM)

5 Untuk Perbedaan Aquarius Januari dan Februari, Pribadinya Unik

11 Januari 2024 19:34 WIB

Aquarius adalah zodiak yang dikuasai oleh Uranus, planet yang menunjukkan perubahan tidak terduga dan kejeniusan yang mendadak.

Sebagian besar Aquarius Januari hanya dikuasai oleh planet ini.

Untuk itu, mereka biasanya memiliki karakteristik paling eksentrik, tidak mudah diprediksi, dan keistimewaan unik yang membuat mereka menonjol di antara yang lain.

Sementara Aquarius desan kedua dan ketiga, atau yang lahir pada Februari, masing-masing memiliki planet kedua yang memengaruhi cara mereka mengekspresikan energi.

2. Aquarius Februari sangat sosial

Sebagai salah satu zodiak dengan elemen udara, para Aquarius secara alami adalah orang-orang yang senang berinteraksi dan mengekspresikan ide-ide mereka, serta terkoneksi dengan yang lain.

Karena Aquarius Februari juga dipengaruhi oleh Merkuri, planet komunikasi, dan Venus, planet hubungan, maka mereka cenderung merupakan sosok yang lebih sosial, ekstrovert, dan berorientasi pada relasi.

Aquarius yang lahir Februari senang berada di antara komunitas yang besar, tetapi mereka cenderung berkembang pesat pada dalam situasi percakapan empat mata dan membina hubungan yang lebih intim.

3. Aquarius Januari lebih pemberontak

Seorang Aquarius secara alami adalah seorang pemberontak yang hidup di kehidupan unik mereka sendiri.

Namun, tidak ada yang lebih "aneh" dibandingkan Aquarius Januari. Mereka banyak bergerak di jalan-jalan yang tidak biasa dan menantang, tidak suka diberi tahu tentang apa yang dilakukan, serta lebih suka menyimpang dari arus utama.

4. Aquarius Februari lebih fleksibel

Sebagai zodiak udara, bakat Aquarius ada pada kemampuannya untuk membawa ide-ide dan membangun hubungan yang berkelanjutan di antara orang-orang lainnya.

Meskipun tidak takut menjadi seseorang yang berbeda, mereka juga bisa sangat keras kepala dan merasa benar sendiri tentang apa yang mereka yakini.

Namun, karena Aquarius desan kedua juga dipengaruhi oleh Merkurius yang dapat berubah, sehingga cenderung fleksibel dan berpikiran terbua terhadap banyak hal.

5. Aquarius Februari lebih terbuka dengan perasaannya

Aquarius di desan kedua (lahir di pertengahan Februari) juga dipengaruhi oleh planet Venus yang romantis. Hal ini membuat seorang Aquarius yang cenderung dingin dan tenang juga memiliki keterbukaan secara emosional dan relatif lebih sensitif.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Perbedaan Aquarius Januari dan Februari, Pribadinya Unik", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2024/01/11/185945720/5-perbedaan-aquarius-januari-dan-februari-pribadinya-unik?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm