Ilustrasi pasangan yang sedang LDR.(Freepik/Drazen Zigic)
Ilustrasi pasangan yang sedang LDR.(Freepik/Drazen Zigic) ( KOMPAS.COM)

6 Untuk Zodiak yang Bisa LDR, Ada Aquarius Si Independen

22 Januari 2024 19:04 WIB

Salah pengertian rentan terjadi dalam menjalani LDR, yang berujung pada argumentasi besar dan mengganggu keberlangsungan hubungan.

Sayangnya, kompromi tak selalu mudah dicapai lewat telepon.

Namun, seorang capricorn cenderung mampu menjaga kepalanya tetap dingin dalam situasi argumentasi apapun dan menjaga diri mereka agar tidak keluar jalur.   

Capricorn adalah sosok yang bertanggung jawab dan disiplin, sehingga kualitas itu seringkali juga akan dibawanya dalam menjalani hubungan asmara.

Mereka mencintai keluarga dan ide untuk membangun keluarga sendiri selalu ada di kepala mereka, itulah mengapa capricorn cenderung membangun hubungan jangka panjang daripada kasual.

Mereka juga akan siap dengan konsekuensi menjaga hubungan itu, baik dalam jarak dekat atau jauh.

4. Aquarius (20 Januari - 18 Februari)

Meksipun merupakan pribadi yang independen, tetapi aquarius tetap suka memiliki hubungan, terutama jika pasangannya memiliki kesamaan dengan mereka, seperti dikutip dari Your Tango.

Karena kesenangannya untuk bersosialisasi, bebas, dan memiliki banyak teman, LDR justru bisa jadi situasi yang pas untuk mereka.

Mereka juga cenderung senang mengikuti perkembangan teknologi, yang tentu sangat mendukung kedekatan dengan pasangan secara jarak jauh.

5. Sagitarius (23 November - 21 Desember)

Sagitarius sangat percaya diri dengan dirinya dan cenderung tidak mengkhawatirkan apa yang orang lain lakukan. Hal ini juga bisa terjadi dalam hubungan asmara.

Meskipun pada waktu tertentu seorang sagitarius bisa saja bersikap genit, mereka adalah tipe yang spontan dalam mengomunikasikan apa yang mereka inginkan.

Untuk itu, sagitarius seharusnya cukup baik dalam menjalani LDR.   

Selain itu, mereka juga tidak menyukai adanya ketegangan dalam hubungan. Meski berjauhan dengan pasangan adalah hal yang sulit, memiliki waktu sendiri juga terkadang mereka perlukan.

6. Leo (23 Juli - 22 Agustus)

Leo adalah pribadi yang penuh gairah dan menarik, membuat banyak orang mudah jatuh cinta dengan mereka.

Terkadang, kualitas itu mereka gunakan untuk hal-hal yang menguntungkan, tetapi terkadang juga diterapkan dalam hubungan.

Mereka akan terus memastikan pasangannya bahagia.

Kendati demikian, mereka terkadang tidak suka diabaikan atau sendirian. Dua hal itu membuat LDR terkadang sulit buat mereka.  

Mereka juga kerap merasa berat menghadapi situasi-situasi sulit, yang membuat jauh dari pasangan akan menambah beban mereka.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "6 Zodiak yang Bisa LDR, Ada Aquarius Si Independen", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2024/01/22/120042920/6-zodiak-yang-bisa-ldr-ada-aquarius-si-independen?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm