Ilustrasi ruang keluarga.(Unsplash/lotusdnp)
Ilustrasi ruang keluarga.(Unsplash/lotusdnp) ( kompas.com)

5 Untuk Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

25 April 2024 20:48 WIB

Cara mengatur tata letak ruangan menurut feng shui lainnya adalah pencahayaan.

Pencahayaan yang baik menjadi faktor penting untuk menciptakan aliran energi yang positif. Tempatkan furnitur atau perabot di dekat jendela untuk membiarkan cahaya matahari masuk ke ruangan.

Cahaya alami memiliki energi segar dan dapat meningkatkan suasana ruangan secara keseluruhan. Lampu yang terlalu terang atau redup dapat mengganggu aliran energi.

Selain itu, pilih jenis lampu dan tingkat kecerahan yang sesuai dengan kebutuhan ruangan. Pilih warna cahaya yang hangat untuk menciptakan atmosfer menyenangkan. 

Memiliki sirkulasi udara yang bagus

Terakhir, cara mengatur tata letak ruangan menurut feng shui adalah memastikan sirkulasi udara yang bagus. 

Buka jendela secara berkala, terutama pada pagi hari, untuk meningkatkan sirkulasi udara serta membawa energi segar ke dalam rumah.

Gunakan AC atau kipas angin untuk dapat membantu menggerakkan udara di dalam ruangan.  ujar Lely. 

Menurut Lely, jangan menempatkan furnitur terlalu dekat dengan ventilasi atau sumber udara segar. Pastikan udara dapat mengalir bebas di sekitar ruangan tanpa ada hambatan.

"Bisa pula meletakkan tanaman hias untuk membantu meningkatkan sirkulasi udara," ujar Lely.

Ada beberapa tanaman yang memiliki kemampuan membersihkan udara dan meningkatkan kualitas udara di dalam ruangan, seperti lidah mertua dan peace lily atau lili perdamaian.

Dalam feng shui, tanaman hias tersebut juga diyakini dapat membawa keberuntungan dan kesejahteraan bagi penghuni rumah.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/homey/read/2024/04/24/180000676/5-cara-mengatur-tata-letak-ruangan-menurut-feng-shui?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm