SONORABANGKA.ID - Adalah Lapar merupakan bentuk isyarat tubuh ketika perut sedang kosong dan butuh asupan makanan.
Karena itu, "obat" paling manjur untuk menghilangkan lapar adalah mengisi perut dengan mengonsumsi makanan tertentu.
Tapi, beberapa orang terkadang merasakan lapar di luar batas wajar.
Pasalnya, rasa lapar itu berlangsung sepanjang hari, meski baru saja selesai menyantap makanan.
Padahal, ketika perut sedang lapar, seseorang mungkin akan mengalami sakit kepala, kurang bertenaga, mudah tersinggung, atau tidak dapat berkonsentrasi.
Lantas, apa penyebab perut lapar sepanjang hari, meski sudah selesai makan?
12 penyebab selalu merasa lapar
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut 12 penyebab perut terasa lapar sepanjang hari:
1. Sedang mengonsumsi obat tertentu
Alasan pertama seseorang akan merasa lapar sepanjang hari adalah efek samping dari obat tertentu yang dikonsumsi, dikutip dari Healthline.