Selain itu, mereka mungkin juga akan sharing pengalaman mereka dahulu ketika menghadapi situasi serupa.
Dan tentu saja, pengalaman mereka bisa menjadi inspirasi untuk kita yang ingin cepat move on.
Atau, Sahabat NOVA juga bisa berbicara pada tenaga profesional untuk mengetahui solusi yang tepat.
4. Pahami bahwa proses ini membutuhkan waktu
Satu-satunya cara untuk mengatasi perasaan patah hati ini adalah dengan mengatasinya, dan itu biasanya membutuhkan waktu.
Perasaan cinta bisa memudar, tetapi ini umumnya bukanlah proses yang cepat.
Rasa sakit yang kita alami adalah hal yang normal. Tapi percayalah, pada suatu titik, kita akan berada dalam tahap 'menerima'.
5. Menjadi diri sendiri
Saat jatuh cinta, mungkin kita tidak sepenuhnya menjadi diri sendiri.
Misalnya, kita mengubah sikap atau gaya berpakaian demi memenuhi kriteria si dia.