SonoraBangka.id - Membuat opor ayam tidak hanya ketika acara istimewa untuk sehari-hari untuk lauk. Opor ayam dibuat dengan bumbu bawang merah, bawang putih, santan, daun jeruk, serai, daun salam, air asam jawa, kemiri, ketumbar, dan jahe. Opor ayam dapat dilengkapi dengan lauk lain seperti sambal goreng kemudian dimakan bersama lontong atau ketupat.
Simak resep opor ayam berikut, dikutip dari buku 30 Menu Tradisional untuk 1 Bulan Ala Sisca Soewitomo (2013) karya Sisca Soewitomo terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Resep opor ayam
1 ekor ayam, potong 12 bagian
1 sdm air jeruk nipis
1 sdt garam
3 lembar daun salam
2 batang serai, memarkan
2 cm jahe, memarkan
5 lembar daun jeruk
1 liter santan dari 2 butir kelapa
1 sdm air asam jawa
3 sdm minyak untuk menumis
Bumbu yang dihaluskan:
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdm ketumbar, sangrai
3 butir kemiri, sangrai
2 sdm gula pasir
2 sdt garam
1 sdt merica butiran
Taburan: Bawang goreng secukupnya
Cara membuat opor ayam:
1. Cuci bersih ayam, lumuri dengan air jeruk nipis dan sedikit garam, diamkan sebentar. Cuci hingga bersih kembali dan tiriskan.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum. Masukkan ayam, daun salam, serai, jahe, dan daun jeruk, masak hingga ayam berubah warna. Masukkan air asam jawa, masak hingga ayam lunak, angkat.
3. Pada saat akan disajikan, panaskan kembali dan beri santal kental, masak hingga mendidih. Angkat.
4. Sajikan sebagai pelengkap lontong atau ketupat.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Opor Ayam, Lengkapi dengan Sambal Goreng", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2024/10/13/211654175/resep-opor-ayam-lengkapi-dengan-sambal-goreng.