Apalagi kalau sedang dalam perjalanan malam dan akan tidur di perjalanan, dark mode pilihan terbaik.
3. Matikan lokasi
Ponsel sudah jadi andalan bagi pelancong dalam mencari peta di googlemap.
Sejumlah aplikasi pun secara otomatis men-tag lokasi ponsel. Ini yang membuat daya mudah habis.
Bila tidak sedang mencari lokasi, sebaiknya matikan fitur GPS, Google map, dan penunjuk lokasi lain.
Gunakan fitur pilihan, menyalakan lokasi saat aplikasi sedang digunakkan saja.
4. Jangan kebanyakan buka video
Sepanjang perjalanan orang banyak menghabiskan waktu dengan menonton video.
Ini akan menghabiskan banyak daya baterai. Begitu pula saat mendengarkan musik.
Sebagai gantinya manfaatkan waktu dengan melihat pemandangan, membaca buku atau mengobrol.
Gunakan waktu berlibur untuk mengurangi ketergantungan dengan ponsel.
5. Hapus aplikasi tidak penting
Orang punya kebiasaan mengunduh banyak aplikasi tanpa sadar itu tidak terlalu penting atau jarang digunakan.
Untuk menghemat baterai, hapus aplikasi yang jarang dipakai.
Aplikasi tidak hanya menyedot baterai tetapi juga menghabiskan kapasitas memori dan kuota data.
Jadi, sebaiknya pilih dan pasang aplikasi yang berguna dan sering digunakan saja.
Artikel ini telah terbit di https://www.kabarbumn.com/ragam/115679455/kalau-ingin-menghemat-baterai-ponsel-selama-berlibur-ini-yang-wajib-dilakukan?page=2