SONORABANGKA.ID - Asisten Pemkot Pangkalpinang, Ahmad Subekti menghadiri Kegiatan Safari Ramadhan Pemerintah Kota (Pemkot) Pangkalpinang di Bulan Suci Ramadhan 1446 H, di Masjid Baitul Amin Kecamatan Pangkalbalam Kota Pangkalpinang, Jumat (14/03/25).
Asisten Pemkot Pangkalpinang, Ahmad Subekti bersama masyarakat Kota Pangkalpinang, melaksanakan shalat Isya kemudian dilanjutkan ceramah dan shalat Tarawih bersama - sama.
Asisten Pemkot Pangkalpinang, Ahmad Subekti dalam sambutannya menyampaikan semoga kita semua mendapatkan hikmah menjadi lebih baik di bulan ramadhan dan kedepannya sebagai hasil dari ibadah kita untuk membangun Kota Pangkalpinang menjadi lebih baik lagi dan ekonominya semakin maju.
"Alhamdulillah Safari Ramadhan ini berjalan lancar dan semoga di bulan ramadhan ini kita semua mendapatkan penuh pengampunan dan keberkahan bagi kita semua," ujarnya.
Ia menambahkan, Mari kita bersama - sama menjalankan amanah dengan puasa ini, bisa melaksanakan tugas dengan sebaik - baiknya, masyarakat juga bisa mendukung seluruh program Pemkot Pangkalpinang.
“Karena masyarakat juga sangat berperan penting dalam kemajuan Kota Pangkalpinang. Ayo bersama - sama kita bangun Kota Pangkalpinang menjadi lebih baik dan lebih maju lagi,” pungkasnya.