SonoraBangka.ID - M Mahlian alias Amien ditemukan tak bernyawa di kontrakannya, yang terletak di Jalan Pangkol, Desa Air Mesu Timur, Kecamatan Pangkalanbaru, Kabupaten Bangka Tengah, Rabu (2/9/2020).
Saat ditemukan, jenazah Amien terlihat sudah dalam kondisi membusuk.
Kepala Desa Air Mesu Timur, Hasanudin mengungkapkan, Amien sudah empat tahun tinggal sendirian tanpa keluarga di kontrakan tersebut.
"Keluarganya di Palembang," kata Hasanudin.
Ia menyebut, Amien pernah berobat dan mengeluh sakit beberapa waktu lalu.
Saat itu, tetangga kontrakannya mengantar Amien berobat ke salah satu dokter praktik yang ada di Pangkalanbaru.
"Sempat berkeluh kesah bahwa dia sakit, beberapa hari yang lalu, dan diantarlah oleh tetangga di kontrakan itu ke dokter praktik," tutur Hasanudin.
Ia menambahkan, selama ini Amien berprofesi sebagai mandor atau penjaga kebun milik bosnya.
Sementara itu, para tetangga di sekitar kontrakan Amien pun sempat mencarinya karena sudah lama tidak terlihat.
"Tetangga kontrakan sempat cari dan disusul ke kebun. Kata pekerjaan di kebun itu, beliau sudah dua hari tidak pergi ke kebun," ungkap Hasanudin.
Terkait peristiwa ini, pihak desa pun telah menghubungi anak Amien yang berada di Palembang agar datang menjemput jenazah sang ayah.
"Saat ini anak dari bapak ini sudah bisa dihubungi, yang di Palembang, dan sudah menuju ke Bangka Belitung. Jenazah setelah dievakuasi diantar ke Rumah Sakit Umum Daerah Depati Hamzah Pangkalpinang," tutur Hasanudin.
Hingga saat ini, petugas kepolisian setempat masih menyelidiki kasus penemuan jenazah pria berusia 65 tahun tersebut.
"Iya, mayat laki-laki yang ditemukan warga setempat di sebuah rumah kontrakan di Jalan Pangkol, Desa Air Mesu Timur, Pangkalanbaru, sudah mengeluarkan bau tak sedap," kata Kepala Bagian Operasional Polres Pangkalpinang, Kompol Jadiman Sihotang.
Jadiman menambahkan, berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada jasad Amien.
"Diduga (meninggal dunia) karena sakit dan saat ini korban sudah dibawa ke RSUD Pangkalpinang, dilakukan visum," terangnya.
Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Amien Sempat Mengeluh Sakit Sebelum Ditemukan Meninggal