Boyband asal Korea Selatan bentukan Pledis Entertainment, SEVENTEEN
Boyband asal Korea Selatan bentukan Pledis Entertainment, SEVENTEEN ( KOMPAS.com)

SEVENTEEN Pecahkan Rekor Sendiri, Pre-order Album Semicolon Capai 1,1 Juta Kopi

18 Oktober 2020 14:33 WIB

SonoraBangka.ID - Boy group SEVENTEEN memecahkan rekor mereka sendiri terkait pre-order album.

Dikutip dari KStarlive, Pledis Entertainment pada 16 Oktober menyebut bahwa pre-order album baru SEVENTEEN, Semicolon, sudah mencapai 1,1 juta kopi.

Sebelumnya, pre-order mini album SEVENTEEN ketujuh, Heng:garae, mencapai 1,097 juta kopi setelah satu pekan dirilis.

Sementara itu, SEVENTEEN bakal comeback pada 19 Oktober 2020 mendatang dengan lagu andalan dari album Semicolon, “Home;Run”.

SEVENTEEN beranggotakan 13 personel yakni S.Coups, Wonwoo, Mingyu, Vernon, Woozi, Jeonghan, Joshua, DK, Seungkwan, Hoshi, Jun, The8, dan Dino.

Idol Boygrup dibawah naungan Pledis Entertaiment ini pertama kali debut pada tahun 2015 melalui mini album 17 Carat dengan lagu utama "Adore U”.

Belum lama ini, SEVENTEEN merayakan lima tahun debut mereka pada 26 Mei 2020.

Untuk merayakan hari debut mereka yang ke lima, SEVENTEEN melakukan kegiatan positif dengan memberikan donasi pendidikan kepada anak-anak dan remaja yang membutuhkan.

Selain itu, SEVENTEEN juga khusus merilis video musik "Snap Shoot" untuk para penggemarnya yang biasa disapa Carat.

Lagu “Snap Shoot” merupakan bagian dari album ketiga mereka yang bertajuk An Ode.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "SEVENTEEN Pecahkan Rekor Sendiri, Pre-order Album Semicolon Capai 1,1 Juta Kopi", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2020/10/17/104318766/seventeen-pecahkan-rekor-sendiri-pre-order-album-semicolon-capai-11-juta.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm