( Ist)

Jabat Ketua DPW PKS Babel Periode 2020 - 2025, Aksan Visyawan Ajak Kader Bersatu

27 Desember 2020 19:54 WIB

SonoraBangka.id - Momen bersejarah keberlanjutan kepemimpinan PKS dari ujung Timur sampai Barat Indonesia dilantik oleh Presiden H. Ahmad Syaikhu secara virtual dan serentak, termasuk DPTW PKS Babel.Minggu (27/12/20).

H. Aksan Visyawan, S.ST.,M.H dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) V Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut dilantik menjadi Ketua DPW PKS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung periode 2020 - 2025.

"Saya ucapkan terimakasih kepada Pengurus dan DPTW Partai Keadilan Sejahtera Provinsi Babel periode 2015 - 2020 ,semoga segala upaya dan amal bapak - bapak semua diterima Allah SWT,"ucap Aksan Visyawan usai dilantik .

Aksan juga menyampaikan amanah muswil DPW PKS Provinsi Babel untuk meneguhkan Visi PKS sebagai Partai Islam Rahmatan lil ‘Alamin yang kokoh dan terdepan dalam melayani masyarakat Bangka Belitung.

"Meningkatkan perolehan kursi PKS di Tingkat Kabupaten/Kota dan Provinsi dua kali lipat dari Pemilu 2019.Memenangkan Pemilihan Kepala Daerah dan Pemilihan Presiden tahun 2024,"ungkapnya.

Kemudian dikatakan Aksan, Harus Bekerja bersama berbagai elemen bangsa lainnya untuk ikut mengatasi permasalahan di masyarakat sebagai dampak dari pandemi Covid-19 yang telah berimplikasi luas menjadi krisis kesehatan, ekonomi dan sosial.

"Jadi kembali saya ingin mengajak kepada seluruh kader partai keadilan sejahtera dibabel, ayo kita bersatu padu, rapikan barisan ,kita solid, kita sambut seruan dakwah ini untuk kemenangan dakwah agar Indonesia jaya dimasa yang akan datang,"pungkasnya.

PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm