BANGKASONORA.ID - Teman-teman mungkin pernah diminta untuk tidak berbicara saat sedang makan.
Sebabnya, berbicara saat makan bisa menyebabkan kita tersedak.
Wah, rasanya tentu sangat tidak nyaman, nih, kalau kita tersedak makanan. Apakah teman-teman juga pernah mengalami tersedak makanan?
Selain berbicara saat makan, tersedak juga paling sering terjadi jika kita makan atau minum dengan terlalu cepat.
Tahukah kamu? Tersedak mungkin terlihat sepele, namun sebenarnya tersedak bisa berakibat fatal atau bisa membahayakan, lo.
Hal ini terutama terjadi kalau kita tida tahu cara penanganan yang tepat, nih, teman-teman.
Simak cara tepat untuk mengatasi tersedak makanan, yuk!
1. Usahakan Tetap Tenang
Ketika tersedak makanan atau minuman, hal pertama yang harus dilakukan adalah berusaha untuk tetap tenang.
Sebab jika panik, kita justru akan semakin sulit bernapas, yang tentunya akan berbahaya.
2. Paksakan untuk Batuk atau Bersin
Cara kedua untuk mengatasi tersedak makanan adalah dengan memaksa batuk atau bersin.
Bersin dan batuk dengan kuat akan membuat benda asing yang masuk ke tenggorokan jadi bisa keluar.
Kalau kita masih bisa batuk, ini artinya batang tenggorokan tidak tersumbat sepenuhnya.
3. Hindari Minum Air atau Menelan Paksa
Ketika tersedak, teman-teman sebaiknya justru tidak minum air, lo.
Minum air atau menelan paksa makanan yang tersumbat di batang tenggorokan nantinya justru akan memperparah keadaan orang yang tersedak.
4. Mendorong Perut
Cara lain yang bisa dilakukan untuk mengatasi cegukan adalah dengan mendorong perut.
Langkahnya yaitu dengan meletakkan sisi jempol kepalan tangan di atas perut dekat dengan pusar, lalu pegang kepalan tangan itu dengan tangan lainnya.
Kemudian tekan kepalan tangan tadi ke perut dengan hentakan yang cepat ke arah atas.