SONORABANGKA.ID - Saat ini Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) merilis panduan kunjungan ke berbagai negara di dunia berdasarkan tingkat penularan Covid-19.
Dalam travel recommendations yang dikeluarkan CDC, lembaga tersebut menetapkan Indonesia sebagai negara dengan tingkat penularan Covid-19 rendah atau Level 1.
Juru Bicara Vaksinasi Kementerian Kesehatan dr. Siti Nadia Tarmizi menyebutkan masyarakat diminta tidak terlena dengan penetapan status tersebut.
Waspadai ancaman gelombang ketiga
Menurut Nadia, ancaman gelombang ketiga dan varian baru virus corona penyebab Covid-19 masih akan terus mengintai.
"Masyarakat, baik yang berada di Indonesia maupun yang hendak masuk ke Indonesia, wajib tetap disiplin protokol kesehatan dan mematuhi setiap kebijakan Pemerintah. Tidak ada toleransi bagi pihak yang melanggar ketentuan," ujar Nadia, dikutip dari laman Kemenkes, Senin (1/11/2021).
Kondisi negara di Asia Tenggara
Mengutip laman CDC, Rabu (3/11/2021) berikut tingkat penularan Covid-19 di negara-negara tetangga, seperti Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina dan Vietnam.
Singapura - Level 4 (Sangat Tinggi)
CDC menetapkan tingkat penularan Covid-19 Singapura di Level 4 atau sangat tinggi. CDC mengimbau untuk menghindari berkunjung ke Singapura, dan bila harus berkunjung ke negara tersebut sebaiknya sudah divaksinasi penuh dua dosis.