SONORABANGKA.ID - Pebalap Raul Fernandez berhasil finis di posisi pertama pada balapan Moto2 Valencia 2021, Minggu (14/11/2021). Berkat kemenangan tersebut, Raul mendapatkan tambahan 25 poin.
Sayangnya, poin tersebut belum bisa membuat dirinya memenangkan juara dunia Moto2 2021. Raihan poin Raul hanya terpaut 4 angka dari Remy Garder yang berhasil menjadi juara dunia usai finis ke 10 pada Moto2 Valencia 2021.
Fabio Di Giannantonio yang sempat terlibat duel sengit dengan Raul dan Augusto Fernandez berhasil finis di posisi kedua dengan tambahan 20 poin. Sementara itu tepat di belakangnya ada Augusto yang finis di posisi ketiga dan meraih 16 poin.
Selanjutnya ada Calestino Vietti yang finis di posisi keempat dan mendapat 13 poin, tepat dibawahnya ada pebalap asal Spanyol Aron Canet yang berhasil mengumpulkan 11 poin.
Sementara itu, pebalap asal Indonesia, Dimas Ekky Pratama, yang mengambil jatah wildcard gagal melanjutkan balapan lantaran mengalami highside di tikungan kedua dan harus terperosok ke gravel, sehingga dirinya gagal meraih poin di Moto2 Valencia.
Berikut klasemen akhir Moto2 usai Moto2 Valencia:
1 Remy Gardner 311
2 Raúl Fernández 307
3 Marco Bezzecchi 214
4 Sam Lowes 190
5 Augusto Fernandez 174
6 Aron Canet 164
7 Fabio Di Giannantonio 161
8 Ai Ogura 120
9 Jorge Navarro 106
10 Marcel Schrötter 98
11 Xavier Vierge 93
12 Celestino Vietti 89
13 Joe Roberts 59
14 Tony Arbolino 51
15 Cameron Beaubier 50
16 Bo Bendsneyder 46
17 Marcos Ramirez 39
18 Somkiat Chantra 37
19 Stefano Manzi 36
20 Jake Dixon 30
21 Albert Arenas 28
22 Tom Lüthi 27
23 Hector Garzo 16
24 Simone Corsi 16
25 Fermin Aldeguer 13
26 Nicolò Bulega 12
27 Lorenzo Dalla Porta 10
28 Hafizh Syahrin 9
29 Tetsuta Nagashima 5
30 Alonso Lopez 4
31 Lorenzo Baldassarri 3
32 Barry Baltus 2
33 Manuel González 0
34 Yari Montella 0
35 Tommaso Marcon 0
36 Miquel Pons 0
37 Taiga Hada 0
37 Piotr Biesiekirski 0
39 Keminth Kubo 0
39 Fraser Rogers 0
39 John McPhee 0
39 Xavier Cardelús 0
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Klasemen Akhir Moto2 2021, Remy Gardner Raih Gelar Juara Dunia", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2021/11/14/211839615/klasemen-akhir-moto2-2021-remy-gardner-raih-gelar-juara-dunia.