Ilustrasi
Ilustrasi ( Getty Images/iStockphoto )

Ada Pasangan tapi Kesepian? Cari Tahu Penyebab dan 6 Cara Mengatasinya

8 Januari 2022 13:30 WIB

SonoraBangka.id - Kesepian merupakan perasaan negatif di mana kita merasa sendirian, kosong, dan tidak diinginkan.

Memang, kita tidak harus sendirian untuk merasa kesepian.

Bahkan, saat kita berada di dalam suatu hubungan atau di tengah banyak orang, rasa kesepian itu bisa saja muncul.

Jika Anda punya pasangan tapi merasa kesepian, artikel ini mungkin bisa membantu.

Penyebab Punya Pasangan tapi Merasa Kesepian

Kesepian saat memiliki pasangan terjadi karena mungkin Sahabat NOVA dan pasangan tidak sedekat dahulu.

Tekanan situasional seperti menghabiskan lebih banyak waktu untuk merawat anak-anak atau menghabiskan waktu larut malam untuk proyek kerja dapat menyebabkan jarak di antara pasangan.

Atau mungkin Sahabat NOVA terlalu lelah untuk berhubungan kembali demi menciptakan keintiman.

Bisa juga karena kita merasa terlalu tertekan (atau lelah) untuk memenuhi kebutuhan pasangan.

Alasan lain mungkin karena kita mencoba mengisi kekosongan yang tidak ada bisa dipenuhi oleh pasangan.

Penggunaan media sosial juga berpengaruh, lo. Tanpa disadari, mungkin kita terus-menerus melihat di media sosial gambar pasangan bahagia yang sedang bersenang-senang.

Kita pun akan membandingkan diri dan muncul perasaan cumburu atau merasa hubungan dengan pasangan tidak semenarik itu.

SumberNova
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm