Profil Tuti Soenardi
Profil Tuti Soenardi ( )

Profil Tuti Soenardi, Ahli Gizi Penulis Buku Resep yang Pandai Memasak

25 Januari 2022 16:53 WIB

SonoraBangka.id - Setiap tanggal 25 Januari, kita memperingati Hari Gizi Nasional. Ya, rasanya kurang lengkap jika tidak berbicara mengenai tokoh ahli gizi perempuan di tanah air.

Salah satunya ialah sosok Tuti Soenardi, seorang ahli gizi yang juga pandai memasak dan banyak meluncurkan buku-buku resep masakan.

Di usia senjanya hingga akhir hayat, Tuti Soenardi aktif merilis buku resep masakan sehat.

Selama hidupnya, perempuan lulusan Akademi Gizi Jakarta ini sempat pula bekerja sebagai ahli dan konsultan gizi, serta di organisasi profesi ahli gizi.

Kawan Puan ingin mengenal sosoknya lebih dalam? Berikut profil dan biodata Tuti Soenardi!

Profil Tuti Soenardi

Tuti Soenardi lahir di Surabaya pada 18 Oktober 1934. Ia menempuh pendidikan tinggi di Akademi Gizi di Jakarta, dan lulus pada 1959.

Tiga tahun setelah lulus, tepatnya pada 1962, ia menjadi staf pengajar di Akademi Gizi tersebut.

Di samping itu, Tuti juga bekerja sebagai ahli gizi di beberapa rumah sakit pemerintah maupun swasta di Jakarta.

Di sela kesibukannya bekerja di lembaga, ia bahkan melayani pula konsultasi gizi untuk umum.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm