SONORABANGKA.ID - Corona Virus Disease (Covid-19) Varian Omicron di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) sudah dinyatakan masuk, tepatnya di Kabupaten Belitung usai delapan warga dinyatakan terkofirmasi positif di Puskesmas Airsaga.
Untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 Varian Omicron di Kabupaten Bangka Selatan (Basel), Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Bangka Selatan, Supriyadi menuturkan penegakan tugas petugas di setiap pukesmas se-Kabupaten Bangka Selatan terus ditingkatkan demi mencegah penyebaran Covid-19 Varian Omicron.
Kini lanjut Supriyadi belum ditemukan adanya kasus positif Covid-19 varian Omicron di Kabupaten Bangka Selatan. Meski demikian, saat ini Supriyadi menyatakan ada dua sampel dugaan terkonfirmasi dari Kecamatan Toboali yang dikirimkan ke Laboratorium Kesehatan Daerah Provinsi Babel.
"Memang saat ini ada sampel dua kasus yang kami kirim ke Labkesda Babel, tapi belum dapat dipastikan itu Omicron atau bukan. Harapannya bukan Omicron," kata Supriyadi kepada Bangkapos.com, Rabu (2/2/2022).
Menurut Supriyadi, dua warga Kecamatan Toboali ini dinyatakan positif rapid antigen sesaat hendak melakukan perjalanan ke luar kota tepatnya ke DKI Jakarta.
"Beberapa hari lalu itu, ada dua sampel yang kami kirim. Dua warga ini awalnya rapid antigen dan hasilnya positif hingga akhirnya kami lakukan PCR dan saat ini masih di lab, semoga dua tiga hari mendatang hasilnya keluar dan hasilnya negatif Omicron," kata Supriyadi.
Supriyadi juga mengatakan pihaknya melalui survailans melakukan treking dan tresing teehadap dua kasus warga yang dinyatakan positif rapid antigen.
"Di Toboali ada dua orang yang positf, ini sudah kita lacak dengan treking dan tresing. Kita harapkan tidak ada yang positif," katanya.
Ia menuturkan lebih kurang belasan warga yang merupakan pihak keluarga dari dua warga yang terpapar Covid-19 melalui Rapid Antigen.
Untuk memperketat pelaksanaan treking dan tresing terhadap warga, Supriyadi meminta agar tenaga survailans yang bertugas dan berjaga di setiap wilayah di Kabupaten Bangka Selatan bisa terus menggerakkan penguatan pelacakan sehingga dapat mencegah penyebaran Covid-19 Varian Omicron.
Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Dua Warga Toboali Terpapar Covid-19, Supriyadi Belum Dapat Pastikan Omicron atau Bukan , https://bangka.tribunnews.com/2022/02/02/dua-warga-toboali-terpapar-covid-19-supriyadi-belum-dapat-pastikan-omicron-atau-bukan.