Ilustrasi sakit kepala
Ilustrasi sakit kepala ( shutterstock )

Coba Cara Mudah dan Alami Ini untuk Atasi Sakit Kepala,Jangan Biasakan Langsung Minum Obat

18 Juni 2022 06:16 WIB

2. Sakit Kepala di Belakang Mata

Sakit kepala di belakang mata juga sering dialami oleh banyak orang.

Itu karena sakit kepala ini bisa menjadi gejala beberapa jenis sakit kepala lainnya.

Sakit di belakang mata juga bisa disebabkan masalah pada mata.

3. Sakit Kepala di Belakang Leher

Kalau kita sering duduk atau tidur dengan posisi yang salah, leher kita bisa keseleo.

Tulang belakang kita juga bisa mengalami cedera.

Nah, hal-hal seperti ini bisa memunculkan sakit kepala sekaligus sakit di bagian belakang leher.

Untuk menghilangkan sakit kepala ini, cara yang paling mudah adalah membetulkan posisi tubuh kita yang menyebabkan sakit.

Bisa juga kita lakukan olahraga leher ataupun fisioterapi dengan dokter.

4. Sakit Kepala Dehidrasi

Sakit kepala juga bisa disebabkan karena tubuh mengalami dehidrasi.

Kalau kita kurang minum, otak akan menegang dan menyebabkan sakit kepala karena kekurangan cairan.

Cara supaya sakit kepala ini hilang adalah dengan minum air.

Namun, tidak perlu minum air terlalu banyak dalam sekali teguk, ya, teman-teman.

Sebaiknya kita minum secukupnya saja dalam beberapa teguk.

Dalam beberapa jam, sakit kepala ini akan hilang.

5. Sakit Kepala Sebelah

Sakit kepala sebelah sering juga disebut dengan migrain.

Sakit kepala ini biasanya terasa hanya di sebelah kiri atau kanan kepala, jadi tidak seluruhnya.

Selain itu, migrain juga bisa menyebabkan mual dan penglihatan yang tidak jelas.

Supaya sakit kepala ini hilang, kita bisa istirahat di tempat yang gelap dan sepi sambil mengompres kepala dengan es atau air hangat.

6. Sakit Kepala Cluster

Kalau kita mengalami sakit kepala ini, kita akan merasakan nyeri di sekeliling mata atau di pinggir dahi.

Mata kita menjadi memerah dan berair dengan hidung yang berair juga.

Sakit kepala ini tidak bisa disembuhkan hanya dengan obat penghilang rasa sakit.

Sebaiknya kita ke dokter agar bisa dirawat lebih baik, seperti dengan terapi oksigen.

Nah, itulah beberapa jenis sakit kepala. Semoga teman-teman tidak pernah mengalaminya, ya!

(Penulis: Sarah Nafisah, Cirana Merisa)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm