Boy Group  Korea
Boy Group Korea ( GRID.ID/Citra)

BTS Kembali Memimpin Daftar Boy Group Paling Ngetop untuk Edisi Agustus 2022

29 Agustus 2022 09:48 WIB

SonoraBangka.ID - Bulan ini Institut Penelitian Bisnis Korea kembali merilis daftar 30 boy group Kpop paling ngetop, dan terpilihlah BTS, SEVENTEEN, dan NCT di posisi 3 besar. 

Pemerinkatan BTS, SEVENTEEN, dan NCT di posisi teratas ditentukan oleh analisis partisipasi konsumen, liputan media, interaksi, dan indeks komunitas yang dilakukan institut terkait. 

BTS menduduki posisi pertama kategori ini selama 51 bulan berturut-turut!

Untuk bulan Agustus 2022 ini, BTS telah mengumpulkan total indeks sebesar 7.989.686, yang menandai peningkatan skor mereka sebesar 38,07 persen sejak Juli.

Kata kunci yang banyak dicari untuk BTS beberapa waktu terakhir ialah "J-Hope," "Jimin," dan "Jungkook". 

Sedangkan di posisi kedua diduduki oleh SEVENTEEN mempertahankan posisi mereka sama seperti bulan Juli.

SEVENTEEN mengumpulkan total indeks reputasi sebesar 4.611.799, menandai kenaikan 17,92 persen dalam skor mereka sejak bulan lalu.

Di posisi ketiga diduduki oleh dengan total indeks sebesar 2.574.617, menandai peningkatan 10,65 persen dalam sejak Juli.

Grup naungan YG Entertainment, WINNER berada di urutan keempat setelah skornya meningkat drastis sebesar 57,42 persen dari bulan Juli.

WINNER mengumpulkan total skor sebesar 2.308.073 untuk bulan Agustus.

Di urutan ke-5 diduduki oleh EXO dengan indeks reputasi sebesar 2.295.026, menandai peningkatan skor mereka yang luar biasa sebesar 155,69 persen sejak Juli.

Melansir Soompi.com, Minggu (28/8/2022) berikut 30 boy group dengan indeks reputasi tertinggi bulan Agustus 2022: 

1. BTS
2. SEVENTEEN
3. NCT
4. WINNER
5. EXO
6. Super Junior
7. THE BOYZ
8. ENHYPEN
9. SHINee
10. ASTRO
11. MONSTA X
12. BIGBANG
13. TXT
14. Stray Kids
15. BTOB
16. FTISLAND
17. ATEEZ
18. SF9
19. INFINITE
20. TREASURE
21. Highlight
22. NU’EST
23. 2PM
24. Wanna One
25. Shinhwa
26. Golden Child
27. PENTAGON
28. ONF
29. GOT7
30. TVXQ

https://www.grid.id/read/043449157/chukkae-bts-kembali-memimpin-daftar-boy-group-paling-ngetop-untuk-edisi-agustus-2022-seventeen-dan-nct-lengkapi-3-besar?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm