( )

Injakkan Kaki di Tanah Suci, Larissa Chou Minta Tuhan Ampuni Dosa Orang-orang yang Menyakitinya

1 September 2022 09:46 WIB

SONORABANGKA.ID - Larissa Chou dan sang putra Yusuf berangkat ke tanah suci Mekah untuk menjalani ibadah umroh.


Keberangkatan Larissa Chou dan Yusuf kali ini difasilitasi oleh brand kecantikan MS Glow yang mengangkatnya sebagai Brand Ambassador.

Ini bukan kali pertama Larissa Chou datang ke Mekah, sebelumnya ia dan Yusuf juga sudah pernah datang ke tempat suci tersebut saat masih berhubungan dengan sang mantan suami.

Menjadi orang tua tunggal yang bertanggung jawab untuk mengurus anak balita, tentu merupakan sebuah tantangan besar untuk Larissa.

Belum lagi banyaknya cobaan yang harus dihadapinya dengan mantan suaminya Alvin.

Ia pun bersimpuh di depan Ka'bah untuk memanjatkan doa kepada Sang Kuasa agar bisa menguatkannya menghadapi kerasnya kehidupan.

Kendati demikian, Larissa Chou juga meminta agar sang Maha Esa bisa mengampuni dosa-dosa mereka yang telah menyakiti hatinya.

Dengan segala kerendahan hati, Larissa mengaku telah ikhlas atas semua perlakuan tak baik dari orang sekitarnya.

"Ya Rabb ya Rabb Ampuni ampuni orang orang yang pernah berbuat tidak baik kepadaku...

Yang menyakiti...
Yang pernah jahat...
Ampuni ya Rabb.. Aku sudah ikhlas," tulis @larissachou.

Dan ampuni aku juga..
Jika aku pernah menyakiti hati orang lain
Sengaja maupun tidak disengaja," ujar Larissa dalam Instagram Story @larissachou, Rabu (31/8/2022).

Lebih lanjut, Larissa Chou tak lupa mengunggah potret sang putra sekaligus berterima kasih kepadanya karena mau menjalani ibadah umroh dengan baik tanpa rewel.

Ia bersyukur sang putra kini sudah mulai paham soal arti beribadah.

Larissa juga tak lupa mendoakan warganet agar bisa menyusulnya datang ke Mekah.

"Alhamdulillah .. alhamdulillah bisa kembali lagi kesini kembali dengan orang yang sama .. bersama malaikat kecil ku lagi.

Yusuf ibadah nya pintar sekali.. ga kenal cape dan ga rewel.. masya Allah

Terima kasih buat @msglowbeauty @shandypurnamasari udah memfasilitasi keberangkatan ini. Semoga teman2 semua juga bisa kesini ya," tulis Larissa dalam caption. 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm