Ilustrasi
Ilustrasi ( SHUTTERSTOCK )

Haruskah Keras Atau Lembut? Ini Penjelasan Praktisi Gentle Parenting Tentang Mendidik Anak

4 November 2022 08:58 WIB

SonoraBangka.id - Setiap orangtua selalu berharap agar anak-anaknya tumbuh memiliki karakter yang baik, seperti sopan, ramah, bertanggung jawab, dan lainnya. 

Kita mungkin sering mendengar bahwa jika anak dididik keras, maka anak akan menjadi sosok yang suka memberontak, nakal, dan kasar.

Sebaliknya, apabila anak dididik lembut atau luwes, anak akan menjadi sosok yang manja atau semena-mena.

Benarkah demikian?

Sebagai orang tua, kita mungkin bingung mau mendidik anak dengan cara seperti apa, perlukah anak dididik dengan keras atau justru harus lembut?

Mendidik Anak dengan Keras

Menurut parenting influencer dan praktisi gentle parentingHalimah, ada dua tipe anak ketika menerima didikan keras dari orangtuanya.

Pertama, anak akan merespon dengan baik, namun bisa meledak suatu saat nanti.

"Dia diem, nurut, iya-iyain aja. Tapi ketika meledak, dia itu enggak bisa ditolong," ujar Halimah dalam live Instagram bersama NOVA, Kamis (06/10).

Yang kedua adalah tipe anak yang akan semakin nakal jika menerima didikan yang keras.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm