Pendiri Twitter, Jack Dorsey
Pendiri Twitter, Jack Dorsey ( ASSOCIATED PRESS)

Pendiri Twitter Buka Suara soal PHK Karyawan oleh Elon Musk

7 November 2022 17:15 WIB

SonoraBangka.ID - Pendiri Twitter Jack Dorsey meminta maaf atas adanya Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) yang menimpa sekitar 50 persen karyawan perusahaan yang didirikan pada 2006 itu.

Ini adalah pertama kalinya Jack Dorsey buka suara pasca pengambilalihan perusahaan itu oleh Elon Musk.

Sebagai informasi, Elon Musk telah melakukan PHK pada ribuan pekerja di Twitter. Pemangkasan ini mencakup di dalamnya tim hak asasi manusia, aksesibilitas, etika AI, dan kurasi, usai Elon Musk resmi mengambil alih perusahaan.

Sebelumnya Elon lebih dulu memecat para petinggi Twitter, termasuk CEO Parag Agrawal.

"Orang-orang di Twitter dulu dan sekarang kuat dan tangguh. Mereka akan selalu menemukan jalan tidak peduli betapa sulitnya momen ini," kicau Dorsey di Twitter, dikutip Senin (7/11/2022).

Dorsey sendiri telah mengundurkan diri dari dewan Twitter lima bulan yang lalu. Dalam kicauannya, ia menyadari banyak pihak yang marah padanya.

"Saya memiliki tanggung jawab kenapa semua orang berada dalam situasi ini: saya mengembangakan perusahaan terlalu cepat. Saya minta maaf untuk itu," sebut dia.

Menurut TechCrunch, pernyataannya ini adalah komentar publik pertama Dorsey sejak Musk mengambil alih platform tersebut pekan lalu.

Di masa lalu, Dorsey sempat mengatakan, Musk adalah "solusi tunggal yang saya percaya" terkait Twitter.

Bocoran SMS antara dirinya dan Musk dalam sidang gugatan Twitter memberikan infromasi tentang visi masa depan perusahaan media sosial Dorsey. Dia mengirimkan pesan kepada Musk, bahwa dirinya pergi karena Twitter memerlukan platform baru.

"Saya percaya itu pasti protokol open source, didanai oleh semacam yayasan yang tidak memiliki protokol, hanya memajukannya. Agak mirip seperti yang telah dilakukan Signal. (platform) itu tidak bisa memiliki model iklan," ujar Dorsey dalam pesannya kepada Musk.

Sementara itu, Elon Musk berbicara tentang alasan PHK besar-besaran tersebut pada Jumat malam lewat akun Twitter resminya.

"Mengenai pengurangan kekuatan Twitter, sayangnya tidak ada pilihan ketika perusahaan merugi lebih dari [4 juta dollar AS per hari. Semua orang yang keluar ditawari pesangon 3 bulan, 50 persen lebih banyak dari yang diwajibkan secara hukum," cuit Musk.

Sebagai informasi, karyawan Twitter yang terkena PHK menggunakan tagar #LoveWhereYouWorked, riff pada tagar internal #LoveWhereYouWork, untuk saling berterima kasih, mengucapkan selamat tinggal, dan berbagi berita pribadi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pendiri Twitter Buka Suara soal PHK Karyawan oleh Elon Musk", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2022/11/07/131200626/pendiri-twitter-buka-suara-soal-phk-karyawan-oleh-elon-musk?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm