Ilustrasi brownies keju kukus.
Ilustrasi brownies keju kukus. ( DOK.SHUTTERSTOCK/darinol)

Cocok Buat Hantaran Natal, Berikut Cara Membuat Brownies Keju Kukus

21 Desember 2022 21:12 WIB

SonoraBangka.id - Bingung dengan suguhan atau hantaran apa saat Natal? Kamu bisa ikuti resep brownies keju kukus 15 menit ini.  Ada penggunaan bahan topping seperti buttercream dan parutan keju melimpah yang menambah lezat cita rasa brownies.  Sebelum membuatnya, siapkan dulu loyang dan panci pengukus. Loyang tak perlu diberi olesan margarin dan langsung dialasi dengan kertas roti.  Selengkapnya, simak resep brownies keju kukus dari majalah Saji / ED 387 JUN 2017 terbitan PT Gramedia Pustaka Utama. 

Resep brownies keju kukus

Bahan 

50 gram cokelat masak putih, lelehkan 

4 butir telur

1/4 sdt garam 

75 gram gula pasir

1 sdt emulsifier

100 gram tepung terigu protein sedang 

25 gram susu bubuk 

1/4 sdt baking powder

75 gram keju cheddar parut

25 ml susu cair

50 gram margarin

Bahan topping 

50 gram buttercream 

100 gram keju cheddar, parut halus

Cara membuat brownies keju kukus

1. Rebus susu cair dan margarin. Aduk sampai larut. Matikan api dan tambahkan cokelat putih. Aduk rata. 

2. Kocok telur, garam, gula, dan emulsifier hingga mengembang. Masukkan terigu, susu, dan baking powder. 

3. Masukkan campuran margarin sedikit demi sedikit. Tuang adonan ke dalam loyang berukuran 24 cm x 12 cm x 4 cm. Kukus selama 15 menit dengan api sedang sampai matang. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Brownies Keju Kukus 15 Menit, Cocok Untuk Hantaran Natal", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2022/12/21/121100875/resep-brownies-keju-kukus-15-menit-cocok-untuk-hantaran-natal.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm