Ilustrasi
Ilustrasi ( Shutterstock)

Ada Risiko Penyakit Serius Jika Bahaya Karang Gigi Menumpuk, Benarkah?

5 Februari 2023 11:05 WIB

SonoraBangka.idKarang gigi mengeras karena proses mineralisasi. Ya, plak di gigi yang terus menerus dibiarkan bisa jadi masalah karang gigi

Nah, kalau karang gigi sudah menumpuk dan mengeras biasanya sulit untuk dirontokkan. 

Langkah yang diambil seseorang biasanya pergi ke dokter gigi untuk melakukan scalling. 

Sahabat NOVA, tahukah jika karang gigi yang dibiarkan menumpuk bisa menyebabkan bahaya bagi kesehatan?

Berikut penjelasannya. 

1. Radang gusi 

Masalah gigi berlubang bisa menyebabkan peradangan di gusi. 

Peradangan gusi diawali dengan gejala gusi yang berwarna merah tua, bengkak, berdarah.

Kalau sudah semakin parah biasanya akan timbul juga rasa nyeri. 

2. Risiko penyakit jantung dan paru-paru 

Karang gigi yang dibiarkan terus menumpuk juga bisa memicu terjadinya penyakit jantung dan paru-paru.

Bakteri yang berkembang di karang gigi maupun gusi yang mengalami peradangan akibat karang gigi.

Bakteri penyebab periodontitis dapat masuk ke aliran darah dan dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan paru-paru.

3. Gigi berlubang dan kerusakan gigi

Karang gigi yang diabaikan dan menumpuk membuat kita kesulitan menyikat gigi. 

Tentu saja kondisi ini membuat munculnya masalah gigi berlubang.  

Karang gigi pun bisa membuat gigi goyah dan mudah terlepas sendiri. 

Jika dibiarkan, tulang penyangga gigi akan terkikis dan membuat gigi goyah. 

4. Bau mulut

Plak muncul karena bakteri yang tumbuh di mulut. 

Nah, salah satu penyebab munculnya bakteri ini karena kondisi gigi yang kurang terawat, misal karang gigi. 

Kebersihan yang tidak terjaga menyebabkan makin banyaknya bakteri. 

Bakteri tersebut membawa bau tak sedap di mulut kita. 

5. Ganggu penampilan

Konsumsi kopi, teh dan asap rokok menyebabkan semakin menumpuknya karang gigi. 

Karang gigo yang muncul di bagian depan tentu akan mengganggu penampilan. 

Kita akan merasa kurang percaya diri saat berbicara atau tersenyum. 

Jadi, sebaiknya kita membersihkan karang gigi setiap 6 bulan sekali ke dokter. 

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/052971001/bahaya-karang-gigi-menumpuk-ganggu-penampilan-hingga-risiko-penyakit-serius?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm