Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Bangka Belitung menggelar kegiatan bertema Forum Masyarakat Peduli Penyiaran, pada Kamis (23/11/2023).
Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Bangka Belitung menggelar kegiatan bertema Forum Masyarakat Peduli Penyiaran, pada Kamis (23/11/2023). ( Ist)

KPID Bangka Belitung Menggelar Kegiatan Forum Masyarakat Peduli Penyiaran

24 November 2023 07:47 WIB

SonoraBangka.id - Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Bangka Belitung menggelar kegiatan bertema Forum Masyarakat Peduli Penyiaran, pada Kamis (23/11/2023).

Komisioner KPID Provinsi Bangka Belitung Adha Al Kodri mengatakan, forum yang sudah rutin digelar itu bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat untuk mengawasi lembaga-lembaga penyiaran.

"KPID ini memiiki keterbatasan dalam sumber daya manusianya, untuk itu kami mendorong partisipasi masyarakat untuk ikut mengawasi. Masyarakat yang menikmati siaran, nah ketika menonton tidak hanya menikmati tapi ikut mengawasi," Adha Al Kodri.

Untuk itu KPID berharap masyarakat ikut melaporkan ketika menjumpai tayangan-tayangan yang dianggap kurang sopan atau mengandung unsur melenceng.

"Baik itu pada tayangan TV nasional, TV okal dan juga siaran radio di daerah, masyarakat punya peran untuk mengawasi," sebutnya.

Ia juga meyebutkan, dengan adanya pengawasan aktif dari masyarakat akan berujung pada adanya tayangan berkualitas dari setiap lembaga penyiaran.

"Itu yang kunci penting, diharapkan lembaga penyiaran bisa menampilkan tayangan atau siaran yang berkualitas dan mendidik. Untuk itu akan disampaikan juga materi mengenai batasan penyiaran," terangnya.

Kegiatan yang digelar di Bangka City Hotel itu dibuka langsung oleh kepala dinas komunikasi dan informatika Babel Sudarman dan diikuti beberapa lapisan masyarakat mulai dari elemen mahasiswa hingga komunitas pencinta radio.


Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul KPID Bangka Belitung Gelar Kegiatan Forum Masyarakat Peduli Penyiaran, https://bangka.tribunnews.com/2023/11/23/kpid-bangka-belitung-gelar-kegiatan-forum-masyarakat-peduli-penyiaran.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm