Ilustrasi samgyetang, sup ayam ginseng khas Korea.
Ilustrasi samgyetang, sup ayam ginseng khas Korea. ( SHUTTERSTOCK/LUXPHO)

Sering Muncul di Drakor, Berikut 7 Resep Masakan Khas Korea Serba Ayam

28 November 2023 17:24 WIB

SonoraBangka.id - Kamu termasuk pencinta drama Korea? Mungkin tidak asing dengan scene dari karakter atau tokoh yang sedang menikmati salah satu menu kuliner khas Korea dari ayam.

Kompas.com rangkum sedikitnya ada tujuh resep kuliner khas Korea serba ayam yang bisa kamu jadikan alternatif menu makan sehari-hari agar tidak bosan.

1. Resep bubur ayam korea

Dakjuk atau bubur ayam khas Korea yang terbuat dari kaldu dan tumisan beras dengan minyak. Tak berbeda jauh dengan cara membuat bubur khas Indonesia, kamu bisa ikuti caranya dengan mudah.

2. Resep sup ayam pedas

Sup ayam pedas khas Korea atau dakdoritang biasanya muncul di salah satu scene dalam drama korea. Cara membuatnya cukup mudah, kamu bisa mengikuti metode memasak dalam resep berikut ini. 

3. Resep tumis ayam pedas korea

Resep tumis ayam pedas Korea yang satu ini menggunakan bubuk khas yang bernama gochugaru dan gochujang. Penggunaan kedua bumbu ini yang menambah nikmati hidangan.

4. Resep toppoki ayam goreng pedas

Toppoki bisa dimasak bersama bahan lain, biasanya ditambah ayam, atau fish cake. Cara membuatnya cukup mudah, kamu bisa mencoba membuat toppoki di rumah.

5. Resep sayap ayam goreng pedas

Menu kuliner khas Korea serba ayam yang selanjutnya adalah sayap ayam goreng pedas. Goreng dulu ayam dengan bahan pelapis seperti tepung maizena dan terigu. Setelah itu, tumis dengan bumbu pedas yang bisa kamu sesuaikan tingkat rasanya. 

6. Resep ayam goreng gochujang

Beberapa waktu lalu, Choi Siwon, salah satu anggota boyband Super Junior, datang ke Indonesia dengan membawa santan dan gochujang. Pasta cabai khas Korea tersebut bisa kamu tambahkan ke dalam ayam goreng renyah sebagai bahan sausnya.

7. Resep samgyetang

Sup ayam ginseng khas Korea ini bisa kamu hidangkan untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Hidangkan saat musim dingin tiba untuk menghangatkan tubuh.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Resep Masakan Khas Korea Serba Ayam, Sering Muncul di Drakor", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/11/28/111100975/7-resep-masakan-khas-korea-serba-ayam-sering-muncul-di-drakor.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm