Efek samping minum kopi susu di pagi hari saat perut kosong.(pexels)
Efek samping minum kopi susu di pagi hari saat perut kosong.(pexels) ( KOMPAS.COM)

5 Untuk Efek Samping Minum Kopi Susu Saat Perut Kosong di Pagi Hari

25 Mei 2024 18:46 WIB

Berikut beberapa efek samping minum kopi susu saat perut kosong:

1. Mengganggu sistem pencernaan

Salah satu efek samping dari minum kopi susu saat perut kosong yakni dapat mengganggu sistem pencernaan.

Dikutip dari The Health Site, minum kopi susu di pagi hari dapat menyebabkan keasaman, kembung, dan gangguan pencernaan sepanjang hari. Hal ini terutama berlaku bagi mereka yang perutnya sensitif.

Sebab susu merupakan minuman kaya protein yang membutuhkan waktu lama untuk dicerna.

Susu yang dikonsumsi dalam keadaan perut kosong dapat menunda proses pencernaan sehingga menyebabkan terbentuknya asam berlebih di lambung. 

2. Lonjakan gula darah

Minum kopi susu yang diberi tambahan gula di pagi hari saat perut kosong dapat memicu lonjakan gula darah.

Pada akhirnya, kondisi itu dapat membuat seseorang merasa lelah dan mudah tersinggung di kemudian hari.

Siklus tersebut bila dibiarkan dalam jangka waktu yang lama dapat berdampak pada kesehatan jangka panjang.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm