SonoraBangka.id - Bolu kering mini cup selalu menjadi favorit banyak orang, tua maupun muda. Kini, kamu bisa menyajikan bolu kering dengan cara yang lebih modern dan praktis, yaitu dengan membuat bolu kering mini cup.
Bolu kering mini cup hadir dalam bentuk mini yang lucu dan menggemaskan, sehingga cocok untuk camilan anak-anak maupun sebagai pelengkap hidangan di berbagai acara.
Selain itu, bolu kering mini cup memiliki rasa yang manis dan tekstur yang lembut, sehingga disukai banyak orang. Menariknya, boli kering memiliki potensi bisnis yang menjanjikan.
Dengan modal yang relatif kecil dan proses pembuatan yang mudah, kamu bisa coba untuk membuka usaha online yang menguntungkan. Ikuti takaran bahannya dari buku "Catatan Dapur Vero: 120 Resep Kue Cantik Hits di Instagram" (2018) oleh Veronica Dhani terbitan Gramedia Pustaka Utama berikut ini.
Resep bolu kering mini cup
Bahan
2 butir kuning telur
1 butir putih telur
70 gram gula tepung
70 gram tepung terigu protein sedang