Ilustrasi kamar tidur.(Unsplash/aislinns)
Ilustrasi kamar tidur.(Unsplash/aislinns) ( KOMPAS.COM)

Posisi Tempat Tidur yang Harus Dihindari Menurut Feng Shui, Buat Sial

22 Agustus 2024 21:07 WIB

Selain itu, menurut feng shui, posisi komando juga dapat membantu menciptakan keberuntungan dan harus dipertimbangkan untuk setiap proyek feng shui kamar tidur.  

Apa yang harus dilakukan jika tidak dapat menghindari posisi kematian ini?

Harapan tidak hilang kalau tidak dapat menghindari posisi kematian feng shui karena ada beberapa cara menggunakan penempatan furnitu yang baik untuk mengurangi efek energi negatif.

Menurut Melissa, jika pintu kamar tidur membuka dan menutup di atas tubuh mereka, hal ini dapat menyebabkan kondisi fisik dan energi di sisi tubuh tersebut.

Hal yang sama juga terjadi jika tempat tidur diletakkan di samping pintu lemari. Apabila tidak ada pilihan lain, gantungkan lonceng angin atau kristal berbentuk bulat di plafon antara tempat tidur dan pintu.

“Menggantung kristal atau menggunakan cermin di sudut utara kamar tidur akan memantulkan kembali energi negatif dan membuat tidur lebih nyenyak,” Johanna menambahkan. 

Dari perspektif desain, menggunakan tempat tidur dengan alas kaki atau menempatkan peti atau bangku di dasar tempat tidur dapat membantu memberikan rasa aman dengan menciptakan "perisai" antara tempat tidur dan pintu serta menambahkan fungsionalitas dan pernyataan yang menarik di kamar tidur. 

"Pelajari tentang Bagua agar memahami pentingnya posisi komando dan ciptakan posisi yang paling menguntungkan untuk cinta, mimpi, dan tidur paling dalam,” pungkas Melissa.

Ke arah mana sebaiknya tempat tidur menghadap di kamar tidur?

Arah terbaik untuk tempat tidur adalah menghadap ke selatan. Hal ini membantu  menghindari posisi kematian serta dipercaya dalam tradisi feng shui untuk membantu mencegah gangguan tidur, seperti insomnia dan tidak terlalu lesu dalam kehidupan sehari-hari.

Posisi tempat tidur ini disarankan karena hewan seperti rusa dan sapi telah diamati secara alami menyelaraskan tubuhnya menghadap ke selatan saat makan atau beristirahat sehingga tampaknya ada alasan alami untuk penyelarasan ini.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Posisi Tempat Tidur yang Harus Dihindari Menurut Feng Shui, Bikin Sial", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/homey/read/2024/08/22/083400876/posisi-tempat-tidur-yang-harus-dihindari-menurut-feng-shui-bikin-sial?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm