SonoraBangka.id - Setiap negara tentu punya wilayah luas yang berbeda-beda, apalagi sampai memiliki belasan ribu pulau seperti Indonesia.
Ada beberapa negara yang wilayah kekuasaannya sangat kecil. Bahkan tidak lebih dari luas satu kota.
Turis yang berwisata ke negara kecil ini akan sangat mudah mengekplorasinya dalam waktu 24 jam saja.
1. Vatikan
Vatikan negara yang wilayahnya berada di dalam kota, yakni di dalam kota Roma, Italia.
Luas negara Vatikan hanya sekitar 0,44 kilo meter persegi.
Penduduk Vatikan sekitar 800 orang dan bisa dibilang sebagai penduduk paling sedikit di dunia.
Sebagian besar warganya pengurus gereja, pegawai negeri, dan Swiss Guard (tentara khusus Vatikan).
Sekalipun wilayahnya kecil, Vatikan sangat populer dan banyak dikunjungi turis.
Tempat yang paling banyak didatangi turis di Vatikan adalah St Peter Basilica dan The Sistine Chapel.
2. Monako
Monako yang benderanya juga merah putih seperti Indonesia adalah negara kecil di Côte d’Azur, Prancis.
Luasnya sekitar 2,02 kilometer persegi dengan jumlah penduduk sekitar 38.000.
Monako wilayah berdaulat yang dipimpin keturunan Grimaldi sejak 700 tahun lalu.
Saat ini pemimpinnya Pangeran Albert II.
Monako dikenal sebagai negara yang sangat kaya raya berkat kasinonya.
Beberapa tempat bersejarah di Monako, seperti Prince's Place Exotic Garden of Monaco dan Port Hercule.
3. San Marino
Negara kecil ini berlokasi di dalam negara Italia, tepatnya di kawasan Emilia-Romagna.
Luasnya sekitar 61 kilometer persegi dengan penduduk sekitar 34.000 orang.
Ibu kotanya, City of San Marino, berada di atas bukit dan masuk dalam daftar warisan dunia UNESCO.
Ini karena di City of San Marino punya banyak bangunan bersejarah abad pertengahan.
Bangunan bersejarah ini juga yang menjadi tujuan wisata turis.
Di antaranya Guaita Tower, Basilica of Saint Marinus, dan Public Palace of The Republic of San Marino.
4. Niue
Ini negara pulau di Pasifik Selatan. Jaraknya sekitar 2.400 kilometer dari Selandia Baru.
Luasnya hanya 260 kilometer persegi dan terkenal dengan keindahan alam pengunungan dan lautnya.
Karena lokasinya yang agak terpencil, agak sulit untuk mencapai Niue.
Karenanya negara ini bukan tujuan wisata yang umum dan populer.
Niue lebih banyak dikunjungi turis yang antimainstream dan mencari ketenangan dan tempat sepi.
Turis kebanyakkan datang ke Niue untuk menjelajahi pantai, snorkeling, dan menyelam.
5. Nauru
Masih di kawasan Pasific, Nauru adalah negara kecil dengan luas 21 kilometer persegi.
Lokasinya di timur laut Australia.
Negara ini pernah dijajah Jerman, dikelola Australia, Selandia Baru, dan Inggris.
Wisata Nauru didominasi pantai dan aktivitas laut seperti berenang dan diving.
Sementara itu, Nauru juga kental dengan budaya Polinesia.
Artikel ini telah terbit di https://www.kabarbumn.com/ragam/115058655/5-lima-negara-terkecil-di-dunia-beberapa-di-antaranya-berada-di-dalam-kota-negara-lainnya?page=3