Ilustrasi
Ilustrasi ( beer5020 )

Apa yang Harus Dilakukan Jika Teman Selingkuh dan Memberitahu Kita?

13 September 2021 11:46 WIB

Kita bisa mengakui diri kita merasa tidak nyaman atas perselingkuhan yang diceritakan teman. Ucapkan kata-kata seperti "maaf jika saya canggung, saya merasa terkejut. Apakah kamu ingin memberitahu saya lebih banyak?"

Menjelaskan ketidaknyamanan kita tanpa menghakimi teman akan memberikan waktu bagi kita untuk menenangkan pikiran sebelum mengucapkan kata-kata yang nantinya akan kita sesali.

2. Menyadari perselingkuhan adalah sesuatu yang rumit

Mayoritas orang berselingkuh bukan untuk menyakiti atau mengabaikan perasaan pasangannya, menurut Torrisi.

Dalam beberapa kasus, lanjutnya, individu yang berselingkuh ingin memenuhi kebutuhan yang tidak dapat diperoleh dari pasangannya (seperti kebutuhan seks).

Tetapi, tidak semua perselingkuhan terjadi akibat aktivitas seksual yang tidak terpenuhi.

Hal itu dibuktikan dari studi tahun 2017 yang dimuat dalam Journal of Sex Research.

Pada studi tersebut para peneliti mensurvei hampir 500 orang yang berselingkuh. Mereka menemukan, sebanyak 43 persen orang mengaku berselingkuh karena kesal.

Kemudian, 77 persen responden mengatakan mereka berselingkuh karena kekurangan kasih sayang dalam hubungan mereka.

Ada pula 70 persen responden yang merasa diabaikan, dan 57 persen mengaitkan perselingkuhan mereka dengan harga diri yang rendah.

Dari hasil studi itu bisa disimpulkan banyak orang yang berselingkuh karena merasa diabaikan dan kesal akibat hal tersebut.

Apabila teman kita mengalami nasib seperti ini, jangan menghakimi dengan mengatakan perselingkuhan yang dia lakukan adalah tindakan tercela, apalagi sampai menyebut teman kita jahat.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm