Franco Morbidelli sedang bersaing dengan Johann Zarco pada MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, 16 Agustus 2020. (AFP/JOE KLAMAR)
Franco Morbidelli sedang bersaing dengan Johann Zarco pada MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, 16 Agustus 2020. (AFP/JOE KLAMAR) ( kompas.com)

Hasil Klasemen Usai MotoGP Styria, Posisi Morbidelli Di Geser Oliveira

23 Agustus 2020 21:17 WIB

SONORABANGKA.ID - Pebalap dari Red Bull KTM Tech3 Miguel Oliviera membuat kejutan di laga MotoGP Styria. Pebalap Portugal tersebut berhasil mengasapi Pol Espargaro dan Jack Miller setelah keduanya mati-matian bertarung merebutkan podium satu.

Tapi kemenangan Oliviera tak mengubah papan klasemen MotoGP 2020 yang masih ditempati oleh Fabio Quartararo dari Pertonas Yamaha SRT dengan perolehan 70 poin sampai saat ini meski finis di urutan ke-13.

Adapun Oliviera sendiri, mendapat tambahan poin dengan total megantongi 43 poin dan duduk di urutan kesembilan setelah sebelumnya di posisi 13.

Kemenangan Oliviera menggeser Franco Morbidelli yang kini menempati urutan ke-11 tepat di bawah Pol Espargaro yang naik pada urutan ke-10 dengan 35 poin.

Andrea Dovizioso juga mendapat tambahan dengan total 67 poin dan masih berada pada urutan kedua.

Selanjutnya, pada posisi ketiga ditempati Jack Miller dari Pramac Ducati dengan perolehan 56 poin, menggeser Maverick Vinales. Brad Binder naik di urutan keempat dengan total 49 poin. Sementara Takaaki Nagami dari LCR Honda Idemitsu juga mendapatkan tambahan poin yang kini berada pada urutan keenam, tepat di atas Valentino Rossi yang turun di posisi ketujuh.

Kemudian Urutan terakhir dihuni oleh Marc Marquez dan Stefan Bradl yang keduanya sampai saat ini belum mendapatkan poin apapun alias nol.

Berikut ini klasemen sementara usai MotoGP Styria 2020 :

1. Fabio Quartararo Petronas Yamaha SRT 70

2 Andrea Dovizioso Mission Winnow Ducati Team 67

3 Jack Miller Pramac Racing 56

4 Brad Binder Red Bull KTM Factory Racing 49

5 Maverick Vinales Monster Energy Yamaha MotoGP 48

6 Takaaki Nakagami LCR Honda IDEMITSU 46

7. Valentino Rossi Monster Energy Yamaha MotoGP 45

8 Joan Mir Team Suzuki Ecstar 44

9. Miguel Oliveira Red Bull KTM Tech3 43

10. Pol Espargaro Red Bull KTM Factory Racing 35

11. Franco Morbidelli Petronas Yamaha SRT 32

12. Johann Zarco Avintia Ducati 30

13. Alex Rins Team Suzuki Ecstar 29

14. Danilo Petrucci Mission Winnow Ducati Team 25

15. Alex Marquez Repsol Honda 15

16. Aleix Espargaro Aprilia Racing Team Gresini 15

17. Iker Lecuona Red Bull KTM Tech3 13

18. Francesco Bagnaia Pramac Racing 9

19. Bradley Smith Aprilia Racing Team Gresini 8

20. Tito Rabat Avintia Ducati 7

21. Cal Crutchlow LCR Honda Castrol 7

22. Michele Pirro Pramac Racing 4

23. Stefan Bradl Repsol Honda 0

24. Marc Marquez Repsol Honda 0

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hasil Klasemen Usai MotoGP Styria, Oliveira Geser Morbidelli", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2020/08/23/204332415/hasil-klasemen-usai-motogp-styria-oliveira-geser-morbidelli.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm