Sriwijaya Air Group dengan maskapainya yakni Sriwijaya Air dan NAM Air mulai tanggal 25 Januari – 7 Februari 2021 akan membagi-bagikan healthy kit kepada penumpang penerbangannya.
Sriwijaya Air Group dengan maskapainya yakni Sriwijaya Air dan NAM Air mulai tanggal 25 Januari – 7 Februari 2021 akan membagi-bagikan healthy kit kepada penumpang penerbangannya. ( Kolase foto Sonorabangka.id)

Dorong Kesadaran Protokol Kesehatan, Sriwijaya Air Group Bagikan Healthy Kit ke Penumpang

28 Januari 2021 13:20 WIB

SONORABANGKA.ID - Pandemi Covid-19 masih terus menghantui dunia penerbangan tanah air hingga saat ini, berbagai langkah adaptasi pun dilakukan oleh maskapai penerbangan guna dapat menghadirkan penerbangan yang aman, nyaman dan sehat.

Sriwijaya Air Group dengan maskapainya yakni Sriwijaya Air dan NAM Air mulai tanggal 25 Januari – 7 Februari 2021 akan membagi-bagikan healthy kit kepada penumpang penerbangannya.

Dijelaskan oleh Henoch Rudi Iwanudin selaku Direktur Niaga Sriwijaya Air Group bahwa pembagian healthy kit ini merupakan upaya Sriwijaya Air Group untuk ikut mengampanyekanadaptasi kebiasaan baru dalam transportasi udara domestik.

“Mulai 25 Januari hingga 7 Februari 2021 mendatang, maskapai Sriwijaya Air dan NAM Air akan membagi-bagikan healthy kit kepada penumpang penerbangan kami. Langkah ini dilakukan sebagai upaya Sriwijaya Air Group turut mengampanyekan adaptasi kebiasaan baru agar penerbangan menjadi lebih aman, nyaman dan sehat,” tuturnya.

Sriwijaya Air Group dengan maskapainya yakni Sriwijaya Air dan NAM Air mulai tanggal 25 Januari – 7 Februari 2021 akan membagi-bagikan healthy kit kepada penumpang penerbangannya.

Adapun healthy kit yang akan dibagikan terdiri dari alat kebutuhan dasar penumpang selama masa pandemi Covid-19 ini, yaitu face shield, hand sanitizer dan masker.

“Sriwijaya Air dan NAM Air ingin terus tampil secara konsisten menerapkan berbagai protokol kesehatan yang mengedepankan unsur safety & security ditambah healthy khususnya di masa pandemi Covid-19 ini. Karena kami berkeyakinan bahwa saat ini unsur keamanan dan kenyamanan penerbangan dengan adanya HEPA (High Efficiency Particulate Air) filter di setiap pesawat Sriwijaya Air Group baru akan sempurna jika dilengkapi dengan unsur kesehatan selama perjalanannya,” tutup Henoch.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm