Raffi Ahmad akhirnya menjawab kabar kehamilan istrinya, Nagita Slavina.
Raffi Ahmad akhirnya menjawab kabar kehamilan istrinya, Nagita Slavina. ( Kompas.com/Ady Prawira Riandi)

Raffi Ahmad Tak Hadir Lagi, Sidang Dugaan Pelanggaran Prokes Dilanjut Pekan Depan

11 Maret 2021 10:10 WIB

SONORABANGKA.ID - Kembali, Pengadilan Negeri (PN) Depok menggelar sidang atas kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan dengan tergugat Raffi Ahmad.

Dengan agenda mediasi, Raffi Ahmad yang kembali mangkir dalam persidangan dan hanya diwakilkan oleh kuasa hukumnya.

Untuk diketahui, ini kali ketiga Raffi Ahmad tak hadir dalam sidang tersebut. “Tadi mediasinya sudah dilaksanakan. Mengenai kehadiran Raffi sih dari awal enggak hadir-hadir,” ucap Humas PN Depok, Ahmad Fadil saat dikonfirmasi, Rabu (10/3/2021).

Sidang mediasi yang diwakilkan oleh kuasa hukum Raffi Ahmad tersebut telah berjalan sejak 27 Januari 2021.


Ahmad Fadil mengatakan, Raffi Ahmad telah menyerahkan kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan (prokes) itu sepenuhnya kepada kuasa hukumnya sejak awal.

“Yang jelas Raffi-nya enggak pernah datang dan memang sudah menunjuk kuasa hukum,” ujar Fadil menjelaskan. Terkait hasil sidang mediasi tersebut, Ahmad Fadil tak mengetahuinya.

Sebab, mediasi bersifat rahasia. Sidang mediasi tersebut akan dilanjutkan kembali pada Rabu (17/3/2021) pekan depan.

Sebagai informasi, kasus ini buntut dari dugaan pelanggaran prokes saat Raffi Ahmad menghadiri acara pesta ulang tahun ayah rekannya pada Rabu (13/1/2021) malam.


Raffi diketahui berfoto bersama rekan-rekannya tanpa menggunakan masker maupun menjaga jarak. Foto awalnya diunggah oleh artis peran Anya Geraldine melalui akun Instagram miliknya.

Padahal, Raffi Ahmad diketahui baru saja menerima vaksin Covid-19 tahap pertama bersama Presiden Joko Widodo dan para pejabat negara pada Rabu pagi.

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm