Ilustrasi
Ilustrasi ( Kompas.com)

Apakah Vaksin Covid-19 Bisa Ganggu Siklus Menstruasi ? Ini Kata Ahli

6 Agustus 2021 08:18 WIB

SonoraBangka.id - Setelah menjalani vaksinasi covid-19, tidak sedikit dari perempuan yang merasa siklus menstruasi menjadi tidak teratur.

Banyak yang menyebut jadwal menstruasi menjadi jauh lebih cepat dari biasanya, bahkan maju hingga belasan hari.

Bukan hanya itu, ada juga yang mengatakan jumlah darah yang keluar menjadi jauh lebih banyak.

Sementara itu, ada juga yang mengatakan siklus haidnya menjadi terlambat dari jadwal yang seharusnya.

Bahkan, ada juga yang merasa sakit fisik berlebihan, seperti seperti nyeri perut, lemas, kelelahan, dan sakit kepala.

Karena hal itu, banyak yang bertanya apakah benar vaksin covid-19 mengganggu siklus menstruasi?

Dikutip dari Kompas.com, Dr. Viki Male, immunologist dari Imperial College London punya jawabannya!

Viki mengatakan, perubahan tersebut tidak akan bertahan seumur hidup.

Meski begitu, Viki mengakui belum bisa memastikan apakah vaksin covid-19-lah yang menyebabkan gangguan dalam siklus menstruasi.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm