Caption : Sekretaris Daerah Kota Pangkalpinang, Radmida Dawam didampingi Ketua DPD Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) Bangka Belitung, Zubaidah saat menjadi narasumber dialog demokrasi warga dengan tema ‘The Power Of Emak-emak’ di Taman Dealova, Sabtu (24/9/2022).
Caption : Sekretaris Daerah Kota Pangkalpinang, Radmida Dawam didampingi Ketua DPD Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) Bangka Belitung, Zubaidah saat menjadi narasumber dialog demokrasi warga dengan tema ‘The Power Of Emak-emak’ di Taman Dealova, Sabtu (24/9/2022). ( Bangkapos.com/Cepi Marlianto )

Radmida Dawam Tekankan Perlunya Peran Seorang Ibu Guna Cegah Kasus Open BO di Kalangan Pelajar

25 September 2022 18:33 WIB

“Kedua, Fungsi Sosial Budaya. Dalam fungsi sosial budaya, keluarga diharapkan dapat mengenalkan budaya Indonesia sebagai dasar-dasar nilai kehidupan, sehingga anak mempunyai wawasan terhadap berbagai budaya, baik daerah maupun nasional,” jels Zubaidah.

Ketiga, Fungsi Cinta Kasih. Salah satu kebutuhan dasar manusia adalah kebutuhan akan cinta kasih. Dengan cinta dan kasih sayang yang terjadi dengan baik di keluarga, maka rumah tangga akan menjadi tempat yang menyenangkan bagi anggota keluarga yang lain.

Keempat, Fungsi Perlindungan. Fungsi ini menekankan bahwa keluarga merupakan pelindung yang pertama dan utama dalam memberikan kebenaran, keteladanan, serta tempat bernaung kepada anak dan keturunan.

Kelima Fungsi Reproduksi. Mengetahui dan menanamkan fungsi reproduksi sangat penting bagi keluarga untuk mengatur reproduksi sehat yang terencana, sehingga anak yang dilahirkan nantinya mampu menjadi generasi penerus yang berkualitas.

“Keenam, Fungsi Sosialisasi Pendidikan. Pendidikan dalam keluarga tidak hanya tentang bagaimana meningkatkan fungsi kognitif atau mencerdaskan, akan tetapi bagaimana membentuk karakter yang berakhlak mulia,” jelasnya.

Ketujuh, Fungsi Ekonomi. Keluarga dalam fungsi ekonomi merupakan tempat membina dan menanamkan nilai-nilai keuangan keluarga, dan merencanakan keuangan keluarga, sehingga terwujud keluarga sejahtera.

Terakhir, Fungsi Lingkungan. Fungsi ini menekankan akan pentingnya lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman perlu ditanamkan sejak dini.

Hal ini bertujuan agar mendorong sikap dan perilaku peduli lingkungan seperti membuang sampah pada tempatnya, melakukan kegiatan penghijauan, hemat energi, dan sebagainya.

Ditambahkan Zubaidah bahwa, sebaiknya orang tua harus curiga bila mendapati anak-anaknya berperilaku sudah berbeda dari biasanya.


Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Cegah Kasus Open BO di Kalangan Pelajar, Sekda Pangkalpinang Tekankan Perlunya Peran Seorang Ibu, https://bangka.tribunnews.com/2022/09/25/cegah-kasus-open-bo-di-kalangan-pelajar-sekda-pangkalpinang-tekankan-perlunya-peran-seorang-ibu?page=all.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm