Ilustrasi masker wortel
Ilustrasi masker wortel ( kolase foto dari boldsky.com & istockphoto)

Retinol Alami, Masker Wortel Ternyata Ampuh Lawan Tanda Penuaan Dini

30 Juli 2023 15:26 WIB

SonoraBangka.id - Apakah ada diantara kamu yang mungkin sudah memerlukan perawatan untuk melawan tanda penuaan?

Ya, tanda penuaan bahkan bisa dialami meski baru berusia 20 tahunan lho.

Pasalnya, gaya hidup serta makanan sangat berpengaruh pada tubuh.

Meski demikian, kita tidak perlu repot-repot melakukan perawatan di klinik kecantikan.

Jika rutin dilakukan, perawatan dari rumah dengan bahan alami juga bisa bantu samarkan tanda penuana lho.

Dilansir dari Style Craze, masker wajah alami dari wortel ini ternyata bisa bantu melawan tanda penuaan.

Wortel mengandung vitamin A dan retinol alami yang bisa melawan penuaan kulit.

Seperti apa cara menggunakan masker wajah dari wortel ini? berikut ramuannya.

Bahan

1 wortel kecil

1 kentang kecil 

Kunyit secukupnya

Soda kue secukupnya

Air

Cara membuat

1. Rebus wortel dan kentang lalu hancurkan hingga membentuk pasta.

2. Campurkan pasta kentang dan wortel yang sudah halus dengan sejumput kunyit dan soda kue.

3. Tambahkan sedikit air hingga teksturnya menjadi lebih cair.

4. Aplikasikan masker wortel dan kentang ini pada wajah selama 20 menit.

5. Bilas dengan air bersih.

Nah, masker ini bisa digunakan selama 2 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Yuk kita coba! 

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053850900/retinol-alami-masker-wortel-ampuh-lawan-tanda-penuaan-dini?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm