Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong ( KOMPAS.com/M. HAFIDZ IMADUDDIN )

Shin Tae-Yong Bocorkan Skuad Garuda di FIFA Matchday dan Kualifikasi Piala Asia U23

29 Agustus 2023 09:04 WIB

Sementara FIFA Matchday akan terselenggara pada jeda internasional 4-12 September 2023.

Seperti yang diketahui memang ada beberapa pemain U-23 yang juga memperkuat timnas senior sebelumnya.

Akan tetapi untuk dua agenda tersebut, Shin Tae-yong menjelaskan bahwa timnas U-23 akan terus diisi pemain U-23.

Sementara, timnas senior terus akan diisi oleh pemain senior.

Jadi pelatih asal Korea Selatan itu menjelaskan tidak ada pemain yang akan mengisi kedua skuad (U-23 dan senior).

"Tidak ada yang bolak-balik ya, jadi siapa yang ke senior ya senior terus, siapa yang ke U-23 ke U-23 terus. Paling yang bolak balik saya," kata Shin Tae-yong kepada awak media termasuk BolaSport.com.

Sementara itu, Shin Tae-yong yang baru saja selesai memimpin timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023 berharap ada pemain yang bisa bergabung dengan Garuda Muda di turnamen berikutnya, Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

"Memang melalui turnamen ini, saya bisa melihat ada pemain-pemain baru dan bisa menambah skuad Garuda," kata Shin Tae-yong.

"Jadi saya berharap semoga ada pemain-pemain baru yang bergabung di turnamen berikutnya," ujarnya.


Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Shin Tae-Yong Bocorkan Skuad Garuda di FIFA Matchday dan Kualifikasi Piala Asia U23, https://bangka.tribunnews.com/2023/08/29/shin-tae-yong-bocorkan-skuad-garuda-di-fifa-matchday-dan-kualifikasi-piala-asia-u23?page=all.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm