Hadiri Santunan Untuk 600 Dhuafa di Mesjid Agung Kubah Timah, Ini Tanggapan Kepala Kemenag Pangkalpinang
Hadiri Santunan Untuk 600 Dhuafa di Mesjid Agung Kubah Timah, Ini Tanggapan Kepala Kemenag Pangkalpinang ( Kemenag Pangkalpinang)

Hadiri Santunan Untuk 600 Dhuafa di Mesjid Agung Kubah Timah, Ini Tanggapan Kepala Kemenag Pangkalpinang

13 November 2023 20:34 WIB

SONORABANGKA.ID - Bersama dengan Walikota dan segenap unsur Forkopimda lainnya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pangkalpinang, H. Firmantasi, S.Ag., M.H., Menghadiri Kegiatan Pembagian Santunan Kepada 600 Orang Kaum Dhuafa yang Diselenggarakan Oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Pangkalpinang di Masjid Agung Kubah Timah Pangkalpinang, Senin, 13 November 2023.

Dalam kesempatan tersebut, masing-masing dhuafa diberikan santunan berupa uang tunai sebesar lima ratus ribu rupiah dan beras sebanyak 5 Kg.

Terkait hal ini, Kepala Kantor Kemenag Kota Pangkalpinang pun mengapresiasi kinerja Baznas Kota Pangkalpinang yang terus berupaya meningkatkan partisipasi aktif para Muzakki, sehingga berdampak pada peningkatan nominal zakat yang dikumpulkan, sehingga akhirnya dapat didistribusikan dengan baik dan lebih massif kepada masyarakat yang berhak menerimanya.

"Hal ini tentunya juga dapat meringankan beban masyarakat di tengah kondisi perekonomian yang sulit ini," katanya.

Dilanjutkannya, Jika zakat diterapkan dengan baik maka akan menimbulkan pemerataan, kesamaan, dan kebersamaan dalam segi perekonomian. Apalagi jika orang yang menerima zakat atau para mustahik, menggunakannya untuk hal-hal yang produktif.

"Selaku Kepala Kemenag yang juga termasuk salah satu pembina dalam struktur kepengurusan, kami juga akan terus mensupport kinerja Baznas Kota Pangkalpinang, sehingga di tahun-tahun mendatang, kegiatan seperti ini dapat terlaksana dengan lebih besar lagi, baik dari segi jumlah penerima maupun nominal yang diberikan," ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut beliau pun sempat menghaturkan rasa terimakasihnya kepada Walikota Pangkalpinang, H. Maulan Aklil, yang dalam masa kepemimpinannya ini telah memberikan kontribusi dan dukungan yang cukup besar terhadap semua lembaga dan organisasi kemasyarakatan yang berkecimpung di bidang agama dan keagamaan, termasuk Baznas Kota Pangkalpinang, sehingga dapat solid dan bersatu, serta menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik di tengah-tengah masyarakat.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm