Kopi hitam(samer daboul)
Kopi hitam(samer daboul) ( KOMPAS.COM)

6 Masalah Kesehatan akibat Terlalu Banyak Minum Kopi Hitam Berdasarkan Sains

14 November 2023 17:32 WIB

Sebagai contoh, minum kopi satu jam sebelum makan tidak berpengaruh pada penyerapan zat besi.

4. Meningkatkan risiko migrain

Masalah kesehatan lain yang bisa timbul akibat dari kebiasaan minum kopi yang berlebihan yakni dapat meningkatkan risiko migrain.

Dilansir dari Kompas.com (25/2/2021), sebuah penelitian dari American Journal of Medicine meminta 100 orang penderita migrain untuk mencatat seberapa sering mereka mengonsumsi minuman berkafein, seperti kopi dan minuman berenergi.

Penelitian kemudian mengungkapkan, kemungkinan seseorang mengalami migrain meningkat pada mereka yang minum setidaknya tiga porsi minuman berkafein setiap hari.

5. Penambahan berat badan

Tak hanya membantu menurunkan berat badan, kebiasaan dari minum kopi yang salah ternyata bisa berdampak pada penambahan berat badan untuk beberapa orang.

Namun demikian, hal ini tergantung dari cara Anda menikmati kopi itu sendiri.

Bagi Anda yang menikmati kopi hitam dengan sedikit tambahan gula, efek penambahan berat badan kemungkinan tidak akan terlalu berpengaruh.

Namun, bila Anda penikmat kopi hitam yang ditambah dengan susu atau krimer dan mengonsumsinya dalam jumlah berlebih setiap hari, hal ini tentu akan memengaruhi berat badan secara keseluruhan.

Untuk itu, minum kopi hitam tanpa tambahan pemanis sangat direkomendasikan, terutama untuk mereka yang ingin mempertahankan berat badan ideal.

6. Menganggu tidur

Menyeruput secangkir kopi di pagi hari mungkin membuat tubuh terasa lebih berenergi. Namun, berbeda halnya bila kopi diminum pada sore hari.

Kopi yang dinikmati di sore hari dapat mengganggu kemampuan tubuh untuk beristirahat dengan tenang di malam hari.

Sebuah studi tahun 2013 yang diterbitkan dalam Journal of Clinical Sleep Medicine menemukan, minum minuman berkafein enam jam sebelum waktu tidur dapat mengganggu waktu tidur nyenyak di malam hari.

Untuk menghindari efek tersebut, pastikan untuk berhenti minum kopi tepat setelah makan siang agar Anda mendapatkan istirahat malam yang nyenyak.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "6 Masalah Kesehatan akibat Terlalu Banyak Minum Kopi Hitam Menurut Sains", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/tren/read/2023/11/14/063000665/6-masalah-kesehatan-akibat-terlalu-banyak-minum-kopi-hitam-menurut-sains?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm