Yudisium Sarjana dan Magister Manajemen Periode II mahasiswa Uniper
Yudisium Sarjana dan Magister Manajemen Periode II mahasiswa Uniper ( Diskominfosta Bangka Tengah)

Ada 164 Mahasiswa Uniper Ikuti Yudisium Sarjana dan Magister Manajemen Periode II

28 Juli 2024 16:58 WIB

SonoraBangka.id - Ada 164 mahasiswa Universitas Pertiba (Uniper) mengikuti Yudisium Sarjana dan Magister Program Studi Manajemen Periode II Tahun 2024, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, bertempat di Auditorium Fakultas Hukum Uniper, Sabtu (27/07/2024).

Di antara ratusan mahasiswa tersebut, terdapat 23 ASN Bangka Tengah yang telah menempuh pendidikan magister manajemen selama kurang lebih 2 tahun.

Mewakili Bupati Bangka Tengah, Ali Imron selaku Asisten Administrasi Umum Setdakab Bateng mengucapkan selamat kepada mahasiswa yang telah melaksanakan yudisium ini.

“Jangan berhenti mengembangkan diri, ilmu baru yang sudah kalian dapatkan selama perkuliahan harus diimplementasikan sebaik-baiknya dan berpikirlah secara ilmiah dan rasional,” kata Ali.

Sebagai alumnus Magister Uniper, Ali juga mengapresiasi kemajuan Uniper dari tahun ke tahun.

“Saya melihat Uniper setiap tahunnya semakin maju dan mandiri. Tenaga pengajar di Uniper saat ini sudah lengkap dan itu menandakan perkembangan pesat pendidikan di Uniper,” tutur Ali.

Sementara itu, Rektor Uniper, Dr. (c) Suhardi, S.E., M.Sc., AK. CA., mengungkapkan rasa bangganya kepada mahasiswa yang telah menyelesaikan jenjang pertama dan kedua dalam perguruan tinggi.

“Ini merupakan suatu pencapaian prestasi dalam  hidup. Saya harap kalian tidak hanya sekadar mengejar kuantitas, tetapi juga kualitas dimana buah manis dari pendidikan adalah karya nyata yang berguna di masyarakat,” ungkap Suhardi.

Suhardi juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkab Bateng yang telah memercayai Uniper untuk menjadi pilihan dalam pendidikan bagi pegawainya.

“Kami berterima kasih kepada Pemkab Bangka Tengah yang mengirimkan beberapa pegawainya untuk kuliah di Universitas Pertiba. Melihat semangat dan kegigihan mereka, mereka ini punya potensi untuk membangun Bateng menjadi lebih baik,” ucap Suhardi.

Mewakili peserta yudisium, Rahmat Wibowo selaku salah satu mahasiswa menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada rektor, civitas akademika, dan dosen Universitas Pertiba.

“Ini merupakan titik lanjutan untuk bergerak maju dan mendapatkan sesuatu yang lebih tinggi dalam karir. Kami juga memohon maaf apabila selama kuliah terdapat kekhilafan yang tidak kami sengaja kepada dosen dan sesama teman. Semoga ini menjadikan kita lebih baik di kemudian hari,” kata Rahmat.

Dalam kegiatan ini juga dilakukan penyerahan secara simbolis sumbangan alumni sarjana dan magister kepada Universitas Pertiba untuk pembangunan gedung inkubator bisnis sebesar Rp55.900.000.

Hadir juga dalam kegiatan ini, yakni Ketua Yayasan Uniper, Wakil Rektor I, II, III Uniper, Dekan Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Dekan Fakultas Hukum, Dekan Fakultas Sains dan Informatika, Tim Sidang Senat, dan Kepala BKPSDMD Bangka Tengah.

Artikel ini telah terbit di https://bangkatengahkab.go.id/berita/detail/kominfo/164-mahasiswa-uniper-ikuti-yudisium-sarjana-dan-magister-manajemen-periode-ii

Sumberbangkatengahkab.go.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm