SonoraBangka.id - Saat ini banyak orang memanfaatkan waktu libur untuk melakukan segala sesuatunya dengan lebih bebas.
Seperti bangun siang, tidur larut malam, makan tidak teratur, atau justru makan sesukanya.
Hasilnya, tubuh lelah, karena karena banyaknya kegiatan, sementara waktu istirahat dan asupan kurang.
Karenanya, penting untuk menjaga kebugaran tubuh dan hidup sehat, bahkan selama sedang liburan.
1. Bawa botol air minum
Mengonsumsi air putih minimal 2 liter setiap hari harus diterapkan, juga saat liburan.
Jangan lupa membawa botol air minum.
Selain membuat tubuh terhidrasi, ini juga mengurangi keinginan membeli minuman kemasan, apalagi yang manis.
Bila seharian akan berada di tempat terbuka yang panas, bisa pilih membawa air dingin atau air es.
Sebelum keluar dari hotel, jangan lupa konsumsi dulu air putih yang banyak. Begitu pula sebelum tidur.
Kebiasaan ini baik untuk pencernaan. Ketika bangun pagi racun dalam tubuh bisa segera dikeluarkan.