Gubernur Babel Erzaldi Rosman
Gubernur Babel Erzaldi Rosman ( Ist)

Moment Hakordia 2021, Gubernur Babel : Perlu Keterlibatan Peran Masyarakat Sebagai Penggerak Anti Korupsi

20 Desember 2021 10:12 WIB

SonoraBangka.id - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Erzaldi Rosman menyampaikan untuk membudayakan anti korupsi lebih cepat dalam masyarakat tidak hanya memotivasi para pejabat, namun diperlukan keterlibatan masyarakat untuk ikut berperan sebagai penggerak anti korupsi di tanah air.

"Anti korupsi harus kita budayakan lebih intensif lagi, agar sikap tersebut melekat menjadi karakter, sehingga penggerak anti korupsi ini akan lebih banyak lagi," ungkap Gubernur Erzaldi saat menghadiri Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) 2021 di Gedung Juang Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta Selatan, belum lama ini.

Menurutnya, sektor pendidikan merupakan salah satu sasaran untuk membudayakan anti korupsi sedini mungkin, dengan memasukkan kurikulum khusus antikorupsi.

Kehadiran Gubernur Erzaldi pada Harkodia 2021 merupakan suatu kehormatan, karena dirinya diundang oleh Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI) bersama 6 gubernur lainnya, diantaranya, Gubernur DKI Jakarta, Gubernur Jawa Barat, Gubernur Banten, Gubernur Sumatera Selatan dan Gubernur Lampung.

"Satu Padu Bangun Budaya Antikorupsi" yang menjadi tema Hari Antikorupsi tahun ini. Korupsi merupakan kejahatan luar biasa yang harus dihadapi dengan cara yang luar biasa dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat.

Sebagai bentuk penyadaran publik dan keterlibatan masyarakat, telah ditetapkan bahwa tanggal 9 Desember merupakan Hari Anti Korupsi Sedunia. Dalam peringatannya tahun ini di Indonesia, dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo dan Wapres Ma'ruf Amin.

SumberDiskominfo Babel
PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm