Ilustrasi HUT Kota Pangkalpinang 2023 - Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil berserta Forkopimda saat arak-arakan dari kantor Wali Kota Pangkalpinang menuju DPRD Kota Pangkalpinang, Minggu (17/9/2023).
Ilustrasi HUT Kota Pangkalpinang 2023 - Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil berserta Forkopimda saat arak-arakan dari kantor Wali Kota Pangkalpinang menuju DPRD Kota Pangkalpinang, Minggu (17/9/2023). ( Bangkapos.com/Andini Dwi Hasanah )

Ini Jadwal Konser Kangen Band dan Gigi di Pangkalpinang, Catat Ya!

3 November 2023 07:58 WIB

SonoraBangka.id - Sudah tahu, jika Kangen Band dan Gigi dijadwalkan akan konser di kota Pangkalpinang?

Ya, dua band ini akan manggung di ibu kota Provinsi Bangka Belitung guna memeriahkan puncak rangkaian perayaan HUT ke-266 Kota pangkalpinang.

Jadwalnya, Kangen Band akan manggung pada 12 November 2023..

Sementara Gigi akan tampil pada 14 November 2023.

Dua konser ini digelar terbuka untuk umum alias gratis.

Demikian disampaikan Asisten Pemerintahan Perekonomian dan Pembangunan, Suryo Kusbandoro.

"Malam puncak akan dimeriahkan oleh Kangen Band dan Gigi, dimana kedua Band ini akan menarik minat masyarakat di malam puncak nanti, dan konser ini gratis terbuka untuk umum," kata Suryo kepada Bangkapos.com, Rabu (1/11/2023).

Sebagai informasi, rangkaian HUT Kota Pangkalpinang dimulai pada 1 November dan akan berlangsung hingga 16 November.

Momen ini juga dibuat seiring dengan perpisahan dengan Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) karena berakhirnya masa jabatan pada 15 November mendatang. 

Suryo mengajak kepada para Perangkat Daerah (PD) di lingkup Pemerintah Kota Pangkalpinang untuk ikut memeriahkan rangkaian ini.

"Jadi pada tanggal 1 ini kami sudah menggelar sidang Isbat nikah Massal yang digelar di ruang OR Kantor Walikota. Nanti akan vanyaj kagi rangkaian acara yang lainnya," ujarnya.

Sementara pada tanggal 4 November ini akan ada kegiatan besar yang melibatkan ASN dan PHL Pemerintah Kota Pangkalpinang di pantai pasir padi Kota Pangkalpinang.

Peresmian Masjid Agung Kubah Timah pun masuk dalam rangkaian ini.

"Siangnya akan ada lomba sepak bola, lomba burung berkicau dan lomba mancing, lalu dilanjutkan dengan peresmian Masjid Agung Kubah Timah pada tanggal 9 November yang kita akan mendengarkan ceramah Das'ad Latief, lalu besoknya sholat Jumat pertama di Masjid Kubah Timah," tuturnya.

Sementara itu, untuk Fastival Food Milenial (FMF) akan digelar dari tanggal 7 hingga 13 November, yang juga merupakan rangkaian acara festival beribu senyuman.


Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Catat! Ini Tanggal Jadwal Konser Kangen Band dan Gigi di Pangkalpinang, https://bangka.tribunnews.com/2023/11/02/catat-ini-tanggal-jadwal-konser-kangen-band-dan-gigi-di-pangkalpinang.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm