SonoraBangka.id - Paparan noda minyak ke segala permukaan ruang dapur dapat menyebabkan lengket, kotor, dan terlihat berantakan.
Tak heran dapur akan menjadi kotor dan bernoda.
Agar kotoran tidak semakin buruk, kita pun membentengi dinding dapur menggunakan keramik.
Namun, tetap saja, kotoran atau noda, misalnya noda minyak, bisa tetap menempel di dinding keramik.
Proses menghilangkan noda minyak di keramik dapur pun bisa dibilang susah-susah gampang.
Namun, jangan khawatir. Di bawah ini terdapat beberapa cara menghilangkan noda minyak di keramik dapur.
Dilansir dari Kompas.com, berikut ini tipsmya.
Siapkan satu atau dua kain.
Selain itu, siapkan juga seember air, koran atau handuk kertas,dan tepung.
Langkah berikutnya yaitu semprotkan sedikit air ke keramik dapur.
Lalu, tuangkan tepung ke bagian yang berminyak.
Diamkan selama sekitar 15 menit.
Pada titik ini, seharusnya tepung sudah menyerap minyak.
Setelah itu, gunakan koran atau handuk kertas untuk menyeka tepung dari keramik.
Jika noda belum hilang, ulangi langkah-langkah di atas.
Kemudian, bersihkan keramik dengan kain dan sedikit air.
Untuk area yang susah dijangkau, bersihkan dengan sikat gigi dan soda bikarbonat yang ditambah dengan sedikit air untuk menghilangkan noda yang tertinggal pada grouting.
Jangan sikat terlalu keras. Lebih baik gunakan tekanan ringan dan gerakan melingkar agar proses pembersihan bisa lebih mudah.
Jadi mudah bukan, bagaimana cara menghilangkan noda minyak di keramik?
Yuk di coba!
Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053118757/cara-menghilangkan-noda-minyak-di-keramik-dapur-secara-alami?page=all