Dengan sistem pengaturan yang lebih canggih tersebut, menurut Bambang, sudah tidak perlu lagi menunggu sampai indikator mati.
“Ini berlaku untuk mobil dengan mesin diesel maupun bensin, sekarang ini mobil diesel sudah banyak yang menggunakan common rail,” ucap Bambang.
Bambang juga mengatakan, dengan adanya kecanggihan teknologi tersebut mobil keluaran sekarang sudah tidak perlu lagi menunggu mesin panas baru digunakan untuk jalan.
Menurut Bambang, saat awal dijalankan mobil masih berjalan dengan kecepatan rendah dan tidak langsung tinggi.
“ Mobil langsung bisa dinyalakan, karena saat pertama jalan kecepatannya juga masih rendah baik keluar garasi atau pun keluar kompleks,” ucap Bambang.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ingat, Begini Cara Menyalakan Mesin Mobil yang Benar", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2020/09/18/162100215/ingat-begini-cara-menyalakan-mesin-mobil-yang-benar?page=all#page2.