SonoraBangka.id - Kue kacang menjadi salah satu jenis kue kering yang biasa ada di meja ruang tamu saat lebaran. Selain membelinya, kamu bisa coba membuat kue kacang ala rumahan dengan mudah. Pada resep kue kacang 400 gram ini menggunakan dark cooking chocolate untuk menghasilkan warna cokelat. Selain itu, ada pengguaan bumbu spekuk untuk menambah harum kue kacang. Simak resep kue kacang dari buku "83 Resep Kue Kering Antigagal untuk Bisnis" (2020) oleh Redaksi Sedap Saji terbitan Gramedia Pustaka Utama.
Resep kue kacang cokelat
Bahan (400 gram)
100 gram mentega tawar dingin
150 gram dark cooking chocolate
2 butir telur
100 gram gula pasir
1/4 sdt garam
75 gram tepung terigu protein rendah
25 gram cokelat bubuk