Bangkasonora.ID - sedang mencari aplikasi untuk menghilangkan background foto dengan praktis di smartphone Android? Tiga aplikasi ini bisa menjadi pilihannya.
Adakalanya, kita ingin meng-edit background (latar belakang) foto dari hasil tangkapan smartphone Android.
Bagi yang profesional, mungkin akan melakukan kegiatan edit background tersebut di software seperti Adobe Photoshop di perangkat PC/laptop.
Tapi untuk yang ingin kepraktisan, tentunya akan lebih memilih meng-edit langsung di smartphone Android.
Saat ini, sudah ada banyak aplikasi di Play Store yang bisa digunakan untuk meng-edit background foto. Berikut ini beberapa rekomendasinya:
1. Background Eraser
Rekomendasi aplikasi untuk menghilangkan background yang pertama yaitu Background Eraser. Aplikasi Ini sendiri sudah banyak digunakan pengguna Android.
Tercatat, aplikasi yang dikembangkan oleh handyCloset Inc. ini sudah diunduh lebih dari 100 juta pengguna Android lewat Play Store.
Selain menghapus background foto, aplikasi ini juga memungkin pengguna untuk menambahkan background baru dengan menggunakan aplikasi PhotoLayers yang juga dikembangkan oleh handyCloset Inc.
Lebih lanjut, berikut cara menggunakan aplikasi Background Eraser:
2. PhotoRoom
Aplikasi penghilang background foto lain yang bisa digunakan di smartphone Android adalah PhotoRoom.
Oh ya, untuk koleksi background sendiri, ada lebih dari 1.000 template yang disediakan oleh aplikasi PhotoRoom.
Selain menghapus background, aplikasi ini juga memungkinkan pengguna untuk memperbaiki pencahayaan; menambahkan teks, logo, dan stiker; serta membuat kolase.
Dikembangkan Artizans of Photo Video Background Editor App, aplikasi ini sudah diunduh lebih dari 1 juta pengguna.
Nah, berikut cara menggunakan aplikasi PhotoRoom:
Sekadar informasi, foto yang diedit dengan versi gratis aplikasi ini akan memunculkan watermark di bagian bawah foto.
Oleh karena itu, sediakanlah ruang untuk memotongnya dengan menggunakan tools lain untuk menghilangkan watermark tersebut.
3. Change Background Of Photos
Sama seperti dua aplikasi sebelumnya, aplikasi ini juga memungkinkan penggunanya untuk menghapus background foto secara praktis.
Aplikasi berukuran 5,4 MB ini dikembangkan oleh Best Photo Effects dan hingga kini telah diunduh lebih dari 10 juta pengguna.
Berikut langkah-langkah menggunakan aplikasi Change Background Of Photos:
Artikel ini sudah tayang di https://infokomputer.grid.id/